Evakuasi Pria Berbobot 200 Kilogram di Jakpus Berjalan Dramatis, Butuh 1 Jam untuk Lalui Gang Sempit

Jum'at, 30 Juni 2023 | 20:05 WIB
Evakuasi Pria Berbobot 200 Kilogram di Jakpus Berjalan Dramatis, Butuh 1 Jam untuk Lalui Gang Sempit
Proses evakuasi pria berbobot 200 kilogram dari rumahnya di Jalan Sukajo Wiryopranoto, Kelurahan Kebon Kelapa, Kecamatan Gambir, Jakarta Pusat, Kamis (29/6/2023). (Dok: Damkar Jakarta Pusat)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Pusat, mengevakuasi pasien obesitas bernama Sumarlan (60) di Jalan Sukajo Wiryopranoto, Kelurahan Kebon Kelapa, Kecamatan Gambir, Jakarta Pusat, Kamis (29/6/2023).

Evakuasi Sumarlan yang memiliki bobot 200 kilogram tersebut berjalan dramatis. Sebab, petugas harus berjibaku menurunkan Sumarlan menggunakan tandu plastik dari lantai dua rumah tersebut.

Perwira piket Sudin PKP Jakarta Pusat, Baidillah Efendi mengatakan, saat mengevakuasi Sumarlan, pihaknya menerjunkan 9 personel.

“Butuh waktu sekitar 1 jam untuk mengevakuasi korban,” kata Baidillah, saat dikonfirmasi Jumat (30/6/2023).

Baca Juga: Obesitas Jadi Masalah Kesehatan Serius yang Tidak Disadari : Begini Resikonya

Proses evakuasi pria berbobot 200 kilogram dari rumahnya di Jalan Sukajo Wiryopranoto, Kelurahan Kebon Kelapa, Kecamatan Gambir, Jakarta Pusat, Kamis (29/6/2023). (Dok: Damkar Jakarta Pusat)
Proses evakuasi pria berbobot 200 kilogram dari rumahnya di Jalan Sukajo Wiryopranoto, Kelurahan Kebon Kelapa, Kecamatan Gambir, Jakarta Pusat, Kamis (29/6/2023). (Dok: Damkar Jakarta Pusat)

Namun atas permintaan keluarga, Sumarlan tidak dilarikan ke rumah sakit. Melainkan ke kampung halamannya yang berada Desa Ngerandu, Kecamatan Geyer Purwodadi, Grobogan, Jawa Tengah.

“Sudah dibawa ke kampung halaman di Jawa Tengah,” ucapnya.

Sumarlan sendiri diketahui bekerja sebagai pegawai konveksi. Sumarlan terpaksa dievakuasi melalui bantuan petugas karena sudah tidak mampu berdiri sendiri.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI