Suara.com - Kabar mengenai Piala Dunia U17 sedang ramai diperbincangkan banyak kalangan. Pasalnya, kejuaraan sepak bola bergensi usia 17 tahun ini dikabarkan akan digelar di Indonesia. Lantas, kapan piala dunia U17 di Indonesia? Berikut ini ulasannya.
Diketahui, Piala Dunia U17 ini merupakan ajang sepak bola dunia usia 17 tahun yang berlangsung setiap dua tahun sekali. Piala Dunia U19 ini dikabarkan akan kembali digelar setelah sempat terhenti tahun 2021 lalu karena Covid-19.
Menurut kabar yang beredar, Piala Dunia U19 akan digelar di Indonesa. Adapun kabar ini disampaikan langsung oleh FIFA. Secara resmi FIFA memilih Indonesia sebagai tuan rumah ajang Piala Dunia U17 2023.
Keputusan FIFA memilih Indoneisa sebagai tuan rumah Piala Dunia U17 ini usai menggelar council meeting untuk membahas tuan rumah sejumlah gelaran turnamen FIFA.
“Piala Dunia U17 tahun ini akan digelar di negara Indonesia," tulis FIFA melalui pernyataan resminya.
Lantas, kapan Piala Dunia U-17 di Indonesia akan digelar? Nah untuk selengkapnya, simak informasinya berikut ini yang dilansir dari berbagai sumber.
Jadwal Piala Dunia U17 2023 di Indonesia
Rencananya ajang Piala Dunia U-17 2023 yang berlangsung di Indonesia akan diselenggarakan pada tanggal 10 November sampai 2 Desember 2023. Namun, sampai saat FIFA masih belum menerbitkan tanggal resmi jadwal pelaksanaan Piala Dunia U17 2023 usai Indonesia ditunjuk sebagai tuan rumah.
Sebagai informasi tambahan, awalnya turnamen akbar ini direncanakan akan diselenggarakan di Peru. Namun status tersebut kemudian dibatalkan karena Peru belum siap dengan infrastruktur. Sehingga akhirnya pilihan tuan rumah jatuh ke Indonesia.
Baca Juga: Rencana Lionel Messi Absen Lawan Timnas Indonesia Sudah Diatur Lama, Kok PSSI Tidak Tahu?
Terakhir kali Piala Dunia U17 ini diselenggarakan pada tahun 2019 dan Brasil terpilih sebagai tuan rumah. Pada edisi terakhir, tim Brasil berhasil menduduki juara pertama. Pada saat itu, Brasil sukses mengalahkan Meksiko di laga final dengan skor akhir 2-1.
Dua tahun setelahnya yakni tahun 2021, seharunya ajang Piala Dunia U17ini akan kembali digelar. Namun karena adanya Covid-19, turnamen ini pun terpaksa ditiadakan.
Memasuki tahun 2023 dimana Covid-19 sudah tidak lagi mengencam seperti pada tahun 2021, FIFA memutuskan untuk kembali menggelar Piala Dunia U17 2023.
Demikian ulasan mengenai kapan Piala Dunia U17 di Indonesia. Pemilihan Indonesia sebagai tuan rumah pun disambut gembira oleh warga Indonesia. Mari kita nantikan jadwal resminya yang dirilis FIFA. Semoga informasi ini bermanfaat!
Kontributor : Ulil Azmi