Suara.com - Seorang wanita asal Sukodono, Sidoarjo, yang menjadi korban pencurian kendaraan bermotor alias Curanmor kecewa dengan pihak kepolisian karena laporkan mereka belum ditindak lanjuti.
Saking kecewanya dia bahkan tangkap sendiri pelaku yang telah mencuri sepeda motornya. Peristiwa ini pun viral usai diunggah akun Instagram @kabarnegri pada Jumat, 23 Juni 2023.
Dalam keterangan unggahannya, akun tersebut menyebutkan bahwa sang korban berhasil menangkap sendiri pelaku berbekal rekaman CCTV.
“Laporan Kehilangan Diacuhkan Polisi, Korban Tangkap Sendiri Pencuri Motor dengan Bekal Rekaman CCTV!” demikian keterangan pada unggahan video itu seperti dikutip dari Terkini.id jaringan Suara.com.
Baca Juga: Hasilnya buat Pesta Miras, Kakak Beradik di Kalideres Kompak jadi Maling Motor
Adapun pelaku berhasil ditangkap oleh sang korban di wilayah Bungurasih Barat, Waru, Sidoarjo, Jawa Timur, pada 21 Juni 2023.
Korban yang merupakan pemilik motor tersebut, Sriah Yuliana, mendatangi lokasi keberadaan pelaku usai mendapatkan kabar dari media sosial Facebook mengenai tempat tinggal pelaku.
“Pelaku membawa kabur motor korban dengan modus meminjam setelah ngekos di rumahnya baru seminggu,” ungkap keterangan video tersebut.
Sementara dilihat dari video itu, nampak Sriah Yuliana beserta sejumlah warga mengamankan pelaku di sebuah jalanan lorong di pinggir jalan.
Rupanya, pelaku yang merupakan warga asal Surabaya itu telah berulang kali melakukan pencurian sepeda motor dengan modus datang ke indekos, mengaku sebagai keluarga, kemudian meminjam kendaraan tetangga, ataupun ibu kost.
Disebutkan pelaku curanmor tersebut telah dilakukan di sejumlah lokasi di kawasan Sidoarjo. Hasil kejahatannya kemudian dijual ke Pulau Madura.