Suami Kena PHK Hingga Tak Sanggup Bayar Cicilan, Alasan PM Sewakan Rumah DP 0 Rupiah Warisan Anies

Jum'at, 23 Juni 2023 | 21:03 WIB
Suami Kena PHK Hingga Tak Sanggup Bayar Cicilan, Alasan PM Sewakan Rumah DP 0 Rupiah Warisan Anies
Sejumlah pengunjung berjalan memasuki kawasan rumah DP nol Rupiah di Cilangkap, Jakarta Timur, Kamis (8/9/2022). (ANTARA FOTO/Asprilla Dwi Adha/hp).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman DKI Jakarta Retno Sulistyaningrum membeberkan alasan pemilik unit yang menyewakan rumah Down Payment (DP) 0 Rupiah. Hal tersebut diketahui setelah pihaknya memanggil pemilik unit.

Retno mengatakan, pihaknya sudah memanggil Herlan selaku suami dari PM yang menyewakan hunian tersebut lewat media sosial. Herlan, kata Retno mengakui salah karena menyewakan rumah dari program warisan eks Gubernur Anies Baswedan itu.

"Herlan selaku suami PM mengakui kesalahan PM karena telah melakukan pemasaran unit huniannya untuk digunakan sebagai hunian sewa atau kost yang diupload sejak tanggal 16 Juni 2023," ujar Retno kepada wartawan, Jumat (23/6/2023).

Retno mengatakan, Herlan selama ini rutin membayar kredit dan IPL kepada pengelola. Lalu, Herlan terkena Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) dan ditambah lagi putra pertamanya baru saja lahir.

Baca Juga: Rumah DP 0 Rupiah Warisan Anies Disewakan, Heru Budi: Misal Kalangan Muda Udah Nikah, Mereka Perlu Diperhatikan

"Sehingga merasa kesulitan dalam memenuhi kebutuhan hidup keluarganya sedangkan penghasilan istrinya terkena auto debet cicilan KPR di setiap bulannya," ucapnya.

Herlan disebutnya sempat berencana menghentikan cicilan dan sudah mencari informasi soal mekanismenya. Namun, karena butuh uang untuk biaya hidup, akhirnya pihak keluarga memutuskan untuk menyewakannya.

"Dikarenakan kebutuhan biaya hidup yang makin besar, membuat yang bersangkutan berniat mengontrakkan unit hunian tersebut kepada pihak lain yang dipasarkan melalui sosmed guna mencari penghasilan tambahan bagi keluarganya," katanya.

Sebelumnya diberitakan, ramai di medsos tentang adanya pemasaran indekos hunian nyaman dengan harga murah di kawasan Jakarta Timur.

Fasilitas yang ada di dalamnya, terlihat kulkas serta kitchen set lengkap. Selain itu, juga ada balkon mini yang diperuntukkan untuk menjemur.

Baca Juga: Viral Rumah Hunian DP 0 Persen di Pondok Kelapa Dijadikan Indekos, Sekda DKI: Laporkan!

Indekos rumah DP 0 persen tersebut juga sudah mendapatkan fasilitas lemari multi-fungsi yang berada di bawah kasur.

Saat kasur disingkirkan, kayu penyanggah tempat tidur dapat memuat sejumlah tumpukan baju. Sementara harga yang di tawarkan untuk bisa menyewa hunian tersebut hanya Rp 1 juta.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI