Penyelidikan bawah laut tak berawak menemukan lima potongan besar puing sekitar 1.600 kaki dari RMS Titanic, yang tenggelam pada tahun 1912.
Masih belum jelas terkait hal-hal yang menyebabkan ledakan itu. US Coast Guard juga tak mengatakan apakah ada rencana untuk menemukan mayat karena para penumpang pasti sudah bernasib serupa dengan kapal selam.
Namun, tim penyelamat yang dikerahkan masih akan terus melakukan penyelidikan terhadap insiden tragis ini.
Penumpang yang hilang di kapal itu adalah penjelajah miliarder Inggris Hamish Harding, ahli Titanic asal Prancis Paul-Henri Nargeolet, CEO OceanGate Stockton Rush, serta pengusaha Inggris-Pakistan Shahzada Dawood dan putranya Sulaiman Dawood.
Atas peristiwa ini, Kapten US Coas Guard Jamie Frederick menyampaikan bela sungkawa. Ucapan tersebut juga disampaikan oleh OceanGate melalui akun Instagramnya.
Mereka juga untuk sementara akan tutup karena sang CEO menjadi salah satu korban dalam peristiwa meledaknya kapal selam Titan. Di sisi lain, Coast Guard AS dan Kanada melakukan pencarian besar-besaran karena kapal hanya memiliki oksigen selama sekitar 96 jam.
Kontributor : Xandra Junia Indriasti