Fakta OceanGate: Kapal Selam Wisata Hilang saat Jelajahi Bangkai Titanic, Siapa Pemiliknya?

Rabu, 21 Juni 2023 | 20:08 WIB
Fakta OceanGate: Kapal Selam Wisata Hilang saat Jelajahi Bangkai Titanic, Siapa Pemiliknya?
Kapal selam 'Titan' yang hilang dalam misi perjalanan ke bangkai Titanic. [Dok. OceanGate]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Publik dikagetkan dengan keberadaan sebuah penjaja wisata yang cukup aneh yakni penjelajahan bangkai kapal Titanic yang karam satu abad yang lalu.

Adapun penjaja wisata tersebut adalah OceanGate, sebuah perusahaan yang memiliki sebuah kapal selam wisata dengan nama yang sama.

Ironisnya, kapal selam milik OceanGate hilang saat menjelajahi bangkai kapal Titanic baru-baru ini dan membawa sejumlah miliarder yang hendak menyaksikan peninggalan sejarah itu.

Lantas, bagaimana pencarian terkini? Siapa sosok pemilik OceanGate yang punya ide gila menawarkan wisata berbahaya tersebut?

Baca Juga: Kapal Selam Berkunjung ke Bangkai Titanic Hilang Kontak di Dasar Samudra Atlantik

Simak deretan fakta unik OceanGate berikut.

Kronologi OceanGate hilang

Satu unit kapal selam milik OceanGate bernama Titan hilang pada Minggu (18/6/2023) di Samudera Atlantik.

Kala itu, Titan tengah berkelana dari St. John's, Newfoundland, ke lokasi bangkai kapal Titanic pada Jumat (16/6/2023).

Titan diboyong ke area bangkai Titanic menggunakan sebuah kapal pemecah es, Polar Prince yang merupakan kapal induknya.

Baca Juga: Ditumpangi Crazy Rich, Berapa Harga Tiket Kapal Selam Titanic yang Hilang?

Sontak kala berpisah dengan kapal induk pada hari Minggu, Titan hilang dari radar dan komunikasi dengan Polar Prince terputus, sebagaimana yang diberitakan oleh kanal berita berbahasa Inggris, CNN.

Perkembangan terkini pencarian kapal OceanGate

CNN juga turut menerima laporan dari memo internal Pemerintah AS bahwa sebuah sonar sempat menangkap dentuman di bawah Samudera Atlantik di lokasi hilangnya titan.

Sebuah kapal pencari menerima deteksi dentuman pada hari Selasa (20/6/2023) dari bawah air di Samudra Atlantik Utara saat mencari kapal selam dengan lima orang yang menumpang di Titan.

Adapun area lokasi hilangnya Titan tersebut dipenuhi dengan kapal Amerika Serikat dan Kanada yang turut mencari kapal hilang tersebut.

Bawa beberapa jutawan buat wisata

Nahasnya, Titan kala itu membawa beberapa jutawan yang hendak bertamasya menyaksikan bangkai Titanic.

Mengutip kanal pemberitaan Reuters, seorang jutawan bernama Hamish Harding turut menjadi salah satu miliarder yang hilang kala menumpang di Titan.

Hamish sebelum dilaporkan hilang sempat berswafoto di dalam kapal milik OceanGate.

Sosok pemilik OceanGate: Ikut hilang naik Titan

Sosok pemilik OceanGate yang punya ide gila menjajakan wisata bangkai Titanic adalah Stockton Rush. Rush mendirikan OceanGate pada 2009 silam sebagai inovasi wisata bersejarah.

Ironisnya, Rush juga dilaporkan hilang saat ikut membawa para wisatawan ke bangkai Titanic.

Harga paket wisata bangkai Titanic yang ditawarkan OceanGate

Lantas, berapa biaya yang harus digelontorkan oleh kelima jutawan tersebut demi bisa melihat bangkai Titanic?

Mengutip laman resmi OceanGate, paket wisata untuk melihat bangkai Titanic dibanderol dengan harga US$250 ribu per orang atau setara Rp3,76 miliar per orang.

Sesuai dengan harganya yang fantastis, OceanGate diminati oleh para jutawan di seluruh dunia.

Kontributor : Armand Ilham

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI