Suara.com - Bakal calon presiden dari PDIP, Ganjar Pranowo turut mengomentari soal pertemuan Ketua DPP PDIP Puan Maharani dengan Ketua Umum DPP Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) pada Minggu (18/6/2023) kemarin di Kawasan Senayan, Jakarta.
Ganjar menanggapi santai terkait adanya pertemuan tersebut. Ia mengatakan, memang komunikasi politik harus terus dilakukan antar sesama partai politik.
"Komunikasi politik harus dilakukan terus menerus. Bagus itu," kata Ganjar dalam keterangannya disela-sela kunjungannya ke NTB, dikutip Suara.com, Senin (19/6/2023).
Kendati begitu, tak banyak pernyataan lagi yang disampaikan Ganjar soal pertemuan Puan dan AHY tersebut.
Baca Juga: Bicara Kans Menang Pilpres 2024 Kalau Jadi Cawapresnya Ganjar, Sandiaga: Tentunya Ada
Untuk diketahui, pertemuan antara Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP) Puan Maharani dan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY berlangsung selama satu jam di Pelataran Hutan Kota, Jakarta Pusat, Minggu (18/6/2023) pagi.
Puan mengaku banyak hal yang dibicarakan dengan AHY. Bahkan, ia menyebut seperti halnya hubungan kakak beradik.
"Pertemuannya itu kurang lebih satu jam lebih. Nggak terasa, tadi kalau nggak inget waktu saya tadinya mau terus ngobrol, ternyata banyak sekali yang bisa diomongin, seperti kakak adik," ungkap Puan.
"Tadi Mas AHY bilang "Mbak boleh ya saya menganggap Mbak seperti kakaknya?". "Ya iya dong," imbuh Puan menuturkan pernyataan AHY.
"Jadi ini mungkin pertemuan yang pertama, tapi Insyaallah bukan pertemuan yang terakhir," katanya.
Baca Juga: Enggak Susah buat Sandiaga Dilirik PDIP Jadi Cawapres Ganjar, Pengamat: Punya 4 Daya Tarik Pelengkap