Kemenkeu Sebut Sosoknya Bukan Jusuf Hamka, Siapa Pemilik CMNP Sebenarnya?

Sabtu, 17 Juni 2023 | 17:02 WIB
Kemenkeu Sebut Sosoknya Bukan Jusuf Hamka, Siapa Pemilik CMNP Sebenarnya?
Jusuf Hamka (YouTube)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Memang pada awalnya jelas bahwa pemilik CMNP adalah Keluarga Cendana. Namun, setelah era berganti ke Reformasi bersamaan dengan Krisis Moneter 1998, kepemilikan CMNP menjadi simpang siur.

Sebab kala Krisis Moneter 1998, Bank Yakin Makmur atau Bank Yama yang menyimpan aset CMNP ikut kolaps.

Akhirnya, negara tergerak untuk memberikan suntikan dana Bantuan Likuiditas Bank Indonesia (BLBI) yang akhirnya ditolak ketika hendak membayar CMNP gegara Bank Yama masih terafiliasi dengan Keluarga Cendana.

Menanggapi isu ini, Jusuf Hamka kukuh bahwa CMNP pada masa-masa susulan Krisis Moneter sudah berstatus perusahaan terbuka di Bursa Efek Indonesia (BEI).

Berkaca dari klaim Jusuf tersebut, alasan negara enggan membayar deposito milik CMNP di Bank Yama gegara ada afiliasi dengan Cendana merupakan alasan yang tidak valid.

Kini Jusuf tetap bersikukuh untuk memperjuangkan tagihan deposito tersebut hingga ke Mahkamah Agung.

Kepemilikan Jusuf Hamka di CMNP

Mengutip data yang disajikan di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jusuf memegang kepemilikan langsung terhadap CMNP sebesar 9,35 persen.

Total keseluruhan kepemilikan tersebut berasal dari putri Jusuf, Fitria Yusuf yang memegang saham sebesar 4,42 persen. Anak Jusuf yang satunya yakni Feisal Hamka memegang sebesar 4,93 persen.

Baca Juga: Adu Harta Tutut Soeharto vs Jusuf Hamka: Didebatkan Jadi Pemilik CMNP, Tajir Siapa?

Kontributor : Armand Ilham

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI