Selanjutnya Anda dapat menggunakan fotor.com.
- Pertama, masuk ke laman fotor.com
- Klik Ubah Ukuran Foto Anda Sekarang, kemudian unggah foto yang ingin Anda ubah ukurannya
- Klik Tool pengubah ukuran foto, masukkan ukuran foto baru dan sesuaikan dengan kolom lebar dan tinggi
- Setel pilihan Jaga Proporsi untuk menjaga rasio asli
- Tunggu beberapa saat, dan klik unduh di sudut kanan atas setelah proses kompres dilakukan
Dalam waktu singkat foto yang dikompres akan tersimpan di dalam perangkat Anda.
Itu tadi setidaknya tiga cara yang dapat Anda gunakan untuk mengubah foto ke dalam ukuran yang Anda inginkan. Jadi, sebenarnya tidak sulit bukan untuk cara kompres foto 100 kb online ini? Anda dapat melakukannya dengan berbagai cara atau situs lain yang memberikan layanan serupa. Namun secara garis besar, caranya akan seperti yang diungkapkan di atas.
Kontributor : I Made Rendika Ardian