Menohok, 3 Kritik Najwa Shihab Skakmat Amien Rais Soal Tim Reformasi Hukum

Ruth Meliana Suara.Com
Jum'at, 09 Juni 2023 | 19:26 WIB
Menohok, 3 Kritik Najwa Shihab Skakmat Amien Rais Soal Tim Reformasi Hukum
Najwa Shihab. [Instagram/najwashihab]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Gegara tudingan miring Amien Rais, Najwa langsung menyarankan agar sang Ketua Majelis Syuro Partai Ummat tersebut dikirimi daftar lengkap anggota Tim Percepatan Reformasi Hukum.

"Rasanya Pak Amien perlu dikirim list nama-namanya (tim reformasi hukum) supaya bisa melihat lebih jelas lagi orang-orang yang tergabung," sindir Najwa.

Minta Amien Rais lihat dari sisi pendekatan publik

Najwa juga tak segan-segan melayangkan saran kepada Amien Rais untuk melihat pembentukan tim tersebut dari pendekatan publik, bukan pendekatan politik.

"Sekarang tahun politik, banyak kerja-kerja politik. Mudah-mudahnnya kalau kita pakai pendekatannya menerima masukan publik, bukan pendekatan lembaga kenegaraan," singgung Najwa.

Najwa berusaha menyadarkan Amien bahwa tak bisa mentah-mentah melihat pembentukan tim tersebut dari sisi politik.

"Karena rasanya nggak bisa banyak berharap urusannya politik semua ini pak, semua pejabat negara dan kementerian negara mohon maaf pasti sekarang urusannya copras-capres atau cawe-cawe," katanya.

"Jadi, pendekatannya lebih banyak pendekatan mendengarkan masukan teman-teman masyarakat sipil," pungkas Najwa Shihab.

Kontributor : Armand Ilham

Baca Juga: Diisi Faisal Basri hingga Najwa Shihab, Ini Kriteria Tim Percepatan Reformasi Hukum yang Dibentuk Mahfud MD

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI