Suara.com - Plt Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Mardiono memberikan sinyal kalau langkah Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno semakin dekat untuk bergabung dengan partainya.
Bahkan, dia menyebut saat ini Sandiaga sudah menjalani orientasi sebelum benar-benar menjadi kader partai berlambang Kakbah itu.
Menurutnya, masa orientasi itu sudah berakhir sehingga waktu penetapan Sandiaga sebagai kader akan makin dekat.
"Pak Sandi sudah ospek dulu di PPP, ospeknya sudah selesai sekarang lagi pelonco," kata Mardiono di Kantor DPP PPP, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (7/6/2023).
Baca Juga: Anggota DPRD Kabupaten Bogor Usep Supratman Meninggal Dunia
Pada kesempatan yang sama, Sekretaris Jenderal PPP Arwani Thomafi mengatakan Sandiaga bisa ditetapkan sebagai kader PPP sekitar akhir Juni atau awal Juli.
Nama Sandiaga, lanjut dia, juga dipertimbangkan untuk menjadi calon wakil presiden bagi calon presiden yang didukung PPP, Ganjar Pranowo.
"Teman-teman Banom (Badan Otonom) kami, GBK gitu ya, kemarin menyampaikan usulan pada kami untuk mempertimbangkan Pak Sandi agar diusulkan secara resmi menjadi cawapresnya dari Pak Ganjar," tandas Arwani.