Ayah David Ozora Bakal Hadir di Sidang Perdana Mario Dandy dan Shane Lukas Besok

Senin, 05 Juni 2023 | 17:30 WIB
Ayah David Ozora Bakal Hadir di Sidang Perdana Mario Dandy dan Shane Lukas Besok
Jonathan Latumahina, ayah David korban penganiayaan bakal hadir di sidang perdana Mario Dandy. (Facebook Jonathan Latumahina)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ayah David Ozora, Jonathan Latumahina, direncanakan akan menghadiri sidang perdana Mario Dandy Satriyo dan Shane Lukas terkait kasus penganaiayaan berat terhadap anaknya di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan (PN Jaksel), Selasa (6/6/2023) besok.

"Iya konfirm hadir Ayah David, untuk mengawal proses mencari keadilan bagi David," kata pengacara David Ozora, Melissa Anggraeni, Senin (5/6/2023).

Jonatahan, kata Melissa, berharap Mario dan Shane dapat diganjar hukuman yang adil oleh majelis hakim. Tujuannya, agar tindakan penganiayaan yang dialami oleh David tidak terulang kembali di lain waktu.

"Beliau berharap hukuman nanti memenuhi rasa keadilan dan memberikan efek jera kepada terdakwa juga menjadi pelajaran bagi seluruh masyarakat Indonesia," ujar Melissa.

Baca Juga: PN Jaksel Sebut Tidak Ada Pengamanan Khusus Jelang Sidang Perdana Mario Dandy dan Shane

"Sehingga tidak lagi ada korban yang mengalami penganiayaan brutal dan keji seperti yang dialami oleh David," imbuhnya.

Sidang Perdana Besok

Untuk diketahui, PN Jaksel menggelar sidang perdana Mario Dandy Satriyo dan Shane Lukas, pada Selasa (6/6/2023) besok.

"Telah menetapkan sidang yang pertama yaitu pada hari Selasa tanggal 6 Juni 2023," kata Pejabat Humas PN Jaksel Djuyamto kepada wartawan, Selasa (30/5/2023).

Adapun sidang perdana akan beragendakan pembacaan dakwaan terhadap Mario dan Shane. Keduanya bakal diadili di waktu yang sama.

Baca Juga: TPPU Rafael Alun Bisa Capai Rp 250 M, Boyamin Dorong KPK Telusuri Wajib Pajak yang Pernah Diurus Ayah Mario Dandy

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI