Suara.com - Salah satu bentuk usaha yang dapat dilakukan seorang Muslim adalah dengan memanjatkan doa. Anda bisa membaca sholawat Nabi Yunus secara rutin agar hajat cepat terkabul.
Sholawat ini berisi doa yang dibaca oleh Nabi Yunus ketika ditelan ikan paus raksasa.
Kisah ini sering diceritakan oleh orang tua kepada anak-anak sebelum tidur, karena makna di dalam cerita tersebut sangat tinggi. Para orang tua juga mengajarkan doa Nabi Yunus kepada anak-anak mereka agar senantiasa dapat menjadi sosok yang berikhtiar tinggi seperti Nabi Yunus.
Bacaan Sholawat Nabi Yunus
Baca Juga: Doa Sujud Tilawah Sesuai Sunnah Lengkap Latin dan Artinya
La ilaha illa anta subhanaka inni kuntu minadzolimin.
Artinya: "Bahwa tidak ada Tuhan selain Engkau. Maha Suci Engkau, sesungguhnya aku adalah termasuk orang-orang yang zalim."
Keistimewaan Sholawat Nabi Yunus
Menyadur dalam berbagai sumber, berikut adalah beberapa manfaat yang akan didapatkan setelah membaca doa Nabi Yunus:
1. Keingingan Diijabah oleh Allah SWT
Baca Juga: Doa Setelah Sholat Tahajud yang Mustajab Latin dan Artinya Lengkap
Hal ini dijelaskan pada hadits riwayat At-Tirmidzi bahwa Rasulullah pernah bersabda: Doa Dzun Nuun (Nabi Yunus) ketika ia berdoa dalam perut ikan paus adalah: “Laa ilaaha illaa anta, subhaanaka, innii kuntu minadz dzaalimiin' yang artinya: Tidak ada Tuhan yang berhak disembah kecuali Engkau (ya Allah), Maha Suci Engkau, sesungguhnya aku adalah termasuk di antara orang-orang yang berbuat zalim/aniaya). Sesungguhnya tidaklah seorang muslim berdoa dengannya dalam suatu masalah, melainkan Allah kabulkan baginya.”
2. Mendapatkan Ampunan dari Allah
Membaca doa Nabi Yunus dengan bersungguh-sungguh akan mendapatkan ampunan dosa dari Allah SWT.
3. Mendapatkan Pahala Orang yang Mati Syahid
Barangsiapa yang membaca doa Nabi Yunus sebanyak 40x ketika sakit kemudian ia meninggal, maka ia akan mendapatkan pahala orang yang mennggal secara syahid. Hal ini dijelaskan melalui riyawat Al-Hakim dari Sa’ad bin Abi Waqash.
Cara Mengamalkan Sholawat Nabi Yunus
Beberapa ulama ada yang menganjurkan untuk membaca sholawat Nabi Yunus sebanyak 40 kali setiap selesai sholat shubuh dan membaca 1000 kali setiap hari.
Selain itu, Anda juga bisa mengamalkan doa ini di waktu-waktu yang dianjurkan seperti di bawah ini:
- Antara adzan dan iqamat
- Menjelang waktu shalat dan sesudahnya
- Waktu sepertiga malam yang terakhir
- Sepanjang hari Jumat
- Antara Dzuhur dan Ashar, dan antara Ashar ke Maghrib
- Setelah khatam Al-Quran
- Saat turun hujan
- Ketika melakukan Tawaf
Itulah ulasan mengenai bacaan sholawat Nabi Yunus dan cara mengamalkan doa ini.