Tidak Hafal Doa Qunut Subuh? Ini Bacaan Pengganti yang Bisa Dibaca

Senin, 05 Juni 2023 | 13:15 WIB
Tidak Hafal Doa Qunut Subuh? Ini Bacaan Pengganti yang Bisa Dibaca
Ilustrasi sholat - Tidak Hafal Doa Qunut Subuh? Ini Bacaan Pengganti yang Bisa Dibaca (Pexels)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Doa Qunut subuh adalah salah satu doa yang dipanjatkan oleh umat Islam dalam ibadah sholat subuh. Namun adakah bacaan pengganti doa qunut jika tidak hafal?

Doa qunut ini merupakan bagian penting dalam shalat subuh pada beberapa tradisi Islam, khususnya dalam mazhab Syafi'i.

Dibacakan dalam posisi berdiri setelah ruku' pada rakaat kedua, doa Qunut subuh adalah ekspresi permohonan perlindungan dan petunjuk dari Allah, menjelang dimulainya aktivitas di pagi hari.

Anjuran membaca doa qunut saat sholat subuh tertuang dalam hadis riwayat Ahmad yang artinya sebagai berikut.

Baca Juga: Doa Meminta Rezeki Setelah Sholat Dzuhur Latin, Amalkan Secara Rutin

“Rasulullah SAW senantiasa melakukan qunut pada shalat Subuh sampai beliau meninggalkan dunia," (HR Ahmad).

Dalam kehidupan sehari-hari, doa Qunut subuh adalah manifestasi dari keinginan kita untuk meraih berkah dan perlindungan Allah dalam menjalani kehidupan.

Lalu bagaimana jika seseorang tidak hafal, apakah ada bacaan pengganti doa qunut subuh?

Pengganti Doa Qunut Subuh

Dalam kitab Fathul Mu'in juz 1, Syekh Zainuddin Al Malibari mengungkapkan bahwa individu dapat cukup dengan membaca ayat yang berisi doa dan meniatkannya sebagai qunut.

Baca Juga: Kumpulan Doa Setelah Sholat 5 Waktu Lengkap dengan Artinya

Sebagai ilustrasinya, ia menunjukkan membaca ayat penutup surah Al-Baqarah. Selain itu, beliau juga menegaskan bahwa alternatif lainnya adalah menggantikan doa qunut dengan menggunakan formulasi doa lain.

Lebih lanjut, Syekh Zainuddin mengemukakan bahwa doa qunut dapat juga diartikan dengan membaca doa-doa lain, meskipun doa-doa tersebut mungkin bukan berasal dari ajaran Nabi Muhammad SAW.

Beberapa contoh pengganti doa qunut subuh yang dapat digunakan antara lain adalah:

"Rabbanaa aatinaa fiddunyaa hasanah wa fil-aakhirati hasanah wa qina ‘adzaabannaar"

Artinya: “Ya Tuhan kami, berilah kami kebaikan di dunia dan kebaikan di akhirat, dan lindungilah kami dari azab neraka" (QS. Al-Baqarah: 201).

Bacaan pengganti doa qunut di atas jauh lebih ringkas dan mudah dihafal dibandingkan dengan doa qunut subuh yang bunyinya sebagai berikut.

"Allahummahdini fi man hadait, wa afini fi man afait, wa tawallani fi man tawallait, wa barikli fi ma a thait, wa qini syarra ma qadhait, fa innaka taqdhi wa la yuqdha alaik, wa innahu la yazillu man walait, wa la ya izzu man adait, tabarakta rabbana wa ta alait, fa lakal hamdu a la ma qadhait, wa astaghfiruka wa ‘atubu ilaik, wa shallallahu ‘ala sayyidina muhammadin nabiyyil ummiyi wa ala alihi wa shahbihi wa sallam"

Artinya: "Ya Allah, kumpulkanlah aku bersama dengan orang-orang yang menerima petunjuk-Mu, selamatkan diriku ke dalam kelompok orang yang Kau lindungi dari bala dunia dan akhirat, sertakan aku bersama mereka yang Kau pelihara dari dosa, turunkan berkah-Mu untukku dalam semua anugerah-Mu, jauhkan diriku dari dampak buruk yang Kau gariskan. Karena sungguh Engkau yang memutuskan, bukan menerima putusan. Sungguh tiada hina orang yang Engkau bimbing, dan tiada mulia orang yang Kau musuhi. Wahai Tuhan kami, Engkaulah Maha Suci dan Maha Tinggi. Segala puji bagi-Mu atas segala putusan-Mu. Aku memohon ampun dan bertobat kepada-Mu".

Itulah bacaan pengganti doa qunut subuh jika tidak hafal.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI