4. Kecelakaan Kereta Guadalajara, Meksiko
Pada 22 Januari 1915, terjadi kecelakaan kereta api Guadalajara, Meksiko. Sama seperti kasus-kasus kecelakaan kereta api sebelumnya, kereta api ini juga mengalami rem blong pada saat berjalan di turunan yang curam.
Akibat dari kecelakaan tersebut, kereta api tergelincir dari rel dan terjatuh ke ngarai dekat Guadalajara.
Masih belum diketahui dengan pasti terkait dengan total penumpang yang ada dalam kereta dengan total gerbong 20 orang tersebut.
Namun saat kecelakaan tersebut terjadi, kereta api dilaporkan tengah membawa penumpang dari Colima menuju Guadalajara. Korban meninggal dunia akibat kecelakaan tersebut ditaksir mencapai lebih dari 600 orang.
5. Kecelakaan Kereta Ufa, Rusia
Pada 4 Juni 1989, terjadi kecelakaan kereta Ufa di dekat Kota Ufa, Uni Soviet. Kecelakaan tersebut terjadi hingga menelan 575 nawa dan menjadi kecelakaan kereta api paling buruk sepanjang sejarah Rusia dan Soviet.
6. Kecelakaan Kereta Api Queen of The, Sri Lanka
Pada 26 Desember 2004, terjadi kecelakaan di sri Lanka dan menjadi kecelakaan kereta api paling buruk di dunia. Hal tersebut dikarenakan total orang yang meninggal dunia dalam kecelakaan tersebut mencapai 1700 nyawa.
Dalam kecelakaan tersebut, jumlah korban begitu tinggi dikarenakan tepat pada tsunami yang terjadi karena gempa melanda Samudera Hindia 2004 silam. Selain itu, kereta yang secara lokal dikenal sebagai istilah Queen of the Sea Line tersebut sebenarnya juga kelebihan muatan.