Spesifikasi Emirates Airbus A380, Pesawat Komersial Terbesar Perdana Mendarat di Bali

Jum'at, 02 Juni 2023 | 15:49 WIB
Spesifikasi Emirates Airbus A380, Pesawat Komersial Terbesar Perdana Mendarat di Bali
Pesawat Superjumbo Emirates Airbus A380 Mendarat Di Bali. (Suara.com/Ummi Hadyah Saleh)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Pesawat tersebut sengaja dirancang oleh maskapai Emirates agar bisa membawa beberapa kelas, di antaranya 4 class ultra long-range dengan konfigurasi 484 kursi, 3 class long-range 517 kursi, 3 class ultra long-range 489 kursi, dan 2 class long-range 615 kursi.

Diketahui, pesawat Airbus A380 milik Emirates ini juga tidak hanya menyambangi Bali. Saat ini Emirates terbangkan pesawat ini ke 73 bandara yang ada di seluruh dunia dengan total 118 unit A380 yang mereka punya.

Direktur Utama PT Angkasa Pura I Faik Fahmi menyebut kehadiran pesawat milik Emirates di Bandara I Gusti Ngurai Rai adalah tonggak sejarah yang membanggakan untuk industri penerbangan yang ada di Indonesia secara umum, dan untuk Angkasa Pura I secara khusus.

General Manager Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai Handy Heryudhitiawan menambahkan Kementerian Perhubungan, Angkasa Pura I, dan Emirates sudah melaksanakan asesmen fasilitas airside dan landside untuk menyiapkan kedatangan Airbus A3880-800 tersebut.

Kontributor : Syifa Khoerunnisa

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI