Bicara Koalisi dengan Megawati, Rombongan PAN Dipimpin Langsung Zulhas Tiba di Markas PDIP

Jum'at, 02 Juni 2023 | 15:22 WIB
Bicara Koalisi dengan Megawati, Rombongan PAN Dipimpin Langsung Zulhas Tiba di Markas PDIP
Ketua Umum Zulkifli Hasan atau Zulhas beserta elite PAN disambut oleh Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto di Kantor DPP PDI Perjuangan (PDIP) di Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, Jumat (2/6/2023). (Suara.com/Bagaskara)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Partai Amanat Nasional (PAN) dipimpin langsung ketua umum Zulkifli Hasan alias Zulhas akhirnya menyambangi Kantor DPP PDI Perjuangan (PDIP) di Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, Jumat (2/6/2023).

Kedatangan Zulhas dan jajarannya tersebut bertujuan untuk menemui Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri jajaran elite partainya.

Berdasarkan pantauan Suara.com di lokasi, Zulhas dan jajarannya tiba sekitar pukul 14.42 WIB. Mereka hadir dengan mengenakan pakaian rapih jas biru khas PAN.

Tampak Zulhas didampingi oleh jajaran elite PAN lainnya seperti Sekjen PAN Eddy Soeparno, Waketum PAN Viva Yoga, Waketum PAN Yandri Susanto, Waketum PAN Asman Abnur hingga Ketua Fraksi PAN Saleh Daulay.

Baca Juga: Perjalanan NasDem: Dulu Di-bully saat Lawan Anies, Kini Dipuji bak Telah Dapat Hidayah

Kehadiran jajaran elite PAN itu lantas disambut di lobi Kantor DPP PDIP yakni Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto dan Ketua DPP PDIP bidang Kehormatan Komarudin Watubun hingga Ketua DPP PDIP bidang pemenangan pemilu Bambang Wuryanto alias Bambang Pacul.

Mereka tampak bersalaman satu dengan lainnya. Sesekali mereka terdengar saling menanyakan kabar masing-masing.

Kemudian mereka menyempatkan berfoto bersama. Sesi foto selesai, kedua belah pihak langsung bergegas masuk ke ruangan pertemuan.

Tak ada pernyataan baik dari pihak PAN maupun dari jajaran PDIP. Mereka hanya menyempatkan menyapa awak media yang meliput saja.

Sebelumnya, Zulhas mengaku akan menemui Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri di Kantor DPP PDIP, Jakarta Pusat, Jumat (2/6/2023). Zulhas mengakui pertemuan itu dilangsungkan guna membicarakan terkait Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Baca Juga: Zulkifli Hasan Temui Megawati di DPP PDIP Jumat Siang, PAN Bakal Gabung Dukung Ganjar Pranowo di Pilpres 2024?

Zulhas mengungkapkan kalau PAN dengan PDIP bakal berbicara mengenai kerja sama koalisi Pilpres 2024.

“Secara resmi, ini pertama kali kami (PAN) silaturahim bertemu Bu Megawati untuk melakukan pembicaraan penjajakan kerja sama koalisi Pilpres 2024," ungkap Zulhas melalui keterangan tertulisnya, Jumat.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI