Komitmen Menangkan Ganjar di Pilpres, Plt Ketum PPP: Pemimpin Bangsa Harus Pemersatu, Tidak Boleh Ada Bibit Pemecah

Kamis, 01 Juni 2023 | 16:51 WIB
Komitmen Menangkan Ganjar di Pilpres, Plt Ketum PPP: Pemimpin Bangsa Harus Pemersatu, Tidak Boleh Ada Bibit Pemecah
Plt. Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) menegaskan partainya berkomitmen mendukung Ganjar Pranowo sebagai Calon Presiden 2024. (Suara.com/M. Yasir)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Plt. Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) menegaskan partainya berkomitmen mendukung Ganjar Pranowo sebagai Calon Presiden 2024. Ia mengajak seluruh relawan bergandeng tangan untuk memenangkannya.

"Saya mengajak semua bergandengan tangan dengan semua daya upaya memenangkan Pak Ganjar sebagai Presiden 2024," kata Mardiono dalam acara peresmian Rumah Aspirasi Relawan Ganjar Pranowo Presiden 2024 di Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, Kamis (1/6/2023).

Dalam kesempatan itu, Mardiono menyampaikan komitmen PPP mendukung Ganjar sebagai Presiden karena dinilai sebagai pemimpin yang mampu mempersatukan bangsa.

"PPP berkomitmen tidak ada kata lain, pemimpin bangsa ke depan harus menjadi pemimpin yang mempersatukan, tidak boleh ada bibit yang memecah persatuan bangsa," ungkapnya.

Baca Juga: Gestur yang Berbicara: Apakah Jokowi Dukung Prabowo Secara Tersirat?

Ribuan Relawan

Sebanyak 1.375 organ relawan telah mendaftarkan diri mendukung bakal calon presiden atau Bacapres Ganjar Pranowo di Pilpres 2024. Dari ribuan organ relawan tersebut, 795 di antaranya telah terverifikasi.

Hal ini diungkap Ketua Tim Koordinasi Relawan Pemenangan Pilpres PDIP (TKRPP-PDIP), Ahmad Basarah dalam acara peresmian Rumah Aspirasi Relawan Ganjar Pranowo Presiden 2024 di Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, Kamis (1/6/2023). Basarah menyebut ratusan organ relawan tersebut tersebar di tingkat provinsi hingga kabupaten/kota.

Ganjar Pranowo hadir secara langsung acara peresmian Rumah Aspirasi Relawan Ganjar Pranowo Presiden 2024 di Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, Kamis (1/6/2023). (Suara.com/Bagaskara)
Ganjar Pranowo hadir secara langsung acara peresmian Rumah Aspirasi Relawan Ganjar Pranowo Presiden 2024 di Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, Kamis (1/6/2023). (Suara.com/Bagaskara)

"Yang telah mendaftar secara resmi kepada situs pendaftaran yang kami buka, sampai dengan kemarin telah mendaftar sekitar 1.375 organ relawan dan yang telah terverifikasi sebagai organ relawan yang benar-benar eksis dan bersungguh-sungguh ingin mendukung Pak Ganjar Pranowo sejumlah 795 organ," kata Basarah.

Basarah mengungkap ratusan organ relawan yang telah terverifikasi tersebut di luar organ relawan Presiden Joko Widodo alias Jokowi yang diklaim telah bertransformasi mendukung Ganjar. Ia meyakini jumlah organ relawan pendukung Ganjar akan terus bertambah.

Baca Juga: Hari Lahir Pancasila, Gubernur Ganjar Pimpin Upacara dan Ajak Para Kades Gali Sejarah Desanya

"Setelah diresmikan Sekretariat Bersama ini kami yakin jumlah organ relawan yang akan datang akan terus bertambah, karena memang antusiasme masyarakat untuk memberikan dukungan kepada Pak Ganjar Pranowo memang sangatlah besar," katanya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI