Suara.com - Menteri Sosial, Tri Rismaharini bersama Bupati Dharmasraya, Sutan Riska Tuanku Kerajaan meninjau jalanan kegiatan operasi katarak massal di RSUD Sungai Dareh. Risma bersama Sutan Riska melihat langsung jalanan proses penyembuhan bagi penderita katarak.
Dalam kegiatan ini, ada sekitar 427 penderita katarak di Kabupaten Dharmasraya yang dilakukan operasi. Para penderita katarak yang dioperasi tidak dipungut biaya sepeserpun alias gratis. Operasi katarak gratis ini, merupakan bagian dari rangkaian peringatan Hari Lanjut Usia Nasional (HLUN) yang ke-27.
"Kenapa kita melaksanakan HLUN dengan berbagai kegiatan antara lain operasi katarak. Karena sering kali para lansia ini takut mungkin, kedua tidak punya uang sehingga mereka tidak berani untuk melakukan operasi mata," tutur Risma saat memberikan sambutan di Puncak Peringatan HLUN Ke-27 di Kantor Bupati Dharmasraya, Sumatera Barat, Senin, (28/5/2023).
Risma mengatakan, katarak merupakan salah satu penyakit serius yang harus segera ditangani. Jika tidak segera dioperasi, penderita katarak bisa mengalami kebutaan total.
Baca Juga: Kemensos Buka Sentra Terpadu "Kartini" di Temanggung bagi Masyarakat dan Penyandang Disabilitas
"Mereka kalau sudah terlanjur buta akan menjadi beban atau minimal membutuhkan perhatian sangat khusus dari keluarganya," katanya.
Oleh karena itu, lanjut Risma, operasi katarak gratis tidak hanya dilakukan secara seremonial. Melainkan akan dilakukan secara rutin setiap bulannya.
"Jadi, bukan hanya acara seremonial, tapi kami melakukannya secara terus menerus, setiap bulan pasti melakukan operasi ini. Karena tadi, mereka kalau terlambat (ditangani) resikonya sangat besar yaitu kebutaan," kata Risma.
Adapun, guna melancarkan kegiatan ini, Kemensos menggandeng Persatuan Dokter Mata Indonesia (Perdami) dan Yayasan Pundi Amal Peduli Kasih (YPP) SCTV. Diharapkan kegiatan ini dapat membantu masyarakat yang memiliki gangguan kesehatan dan tidak mampu untuk menjalani operasi mata.
Selain operasi katarak, Kemensos juga menyediakan layanan kesehatan seperti pemeriksaan kesehatan dasar (gula darah, tekanan darah, kolesterol, asam urat), dan donor darah.
Baca Juga: Bersama Kemensos, Asuransi Astra Salurkan Dana Pendidikan Kepada Anak Korban Tragedi Kanjuruhan