PDIP Bakal Bertandang ke Markas PPP Siang Nanti, Ini yang Dibahas

"Salah satu yang akan dibahas terkait kerangka tim pemenangan Ganjar dan juga skema konsolidasi ke bawah."
Suara.com - Partai Persatuan Pembangunan atau PPP atau PDI Perjuangan pada Senin (29/5/2023) siang ini bakal melakukan pertemuan lanjutan di Kantor DPP PPP, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat.
Juru Bicara DPP PPP, Achmad Baidowi alias Awiek mengatakan, pertemuan itu akan dilakukan pada pukul 12.30 WIB. Rombongan PDIP akan mendatangi markas PPP dipimpin oleh Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto.
Awiek menyampaikan, nantinya dalam pertemuan tersebut akan membahas tindaklanjut kerjasama politik kedua partai dalam Pemilu 2024.
"Salah satu yang akan dibahas terkait kerangka tim pemenangan Ganjar dan juga skema konsolidasi ke bawah," kata Awiek kepada wartawan, Senin (29/5/2023).
Baca Juga: Persoalan Geopolitik Jadi Alasan Kongres PDIP Molor? Djarot Saiful Ungkap Alasannya
Selain itu juga, menurutnya, kedua partai politik itu akan berkoordinasi dan berkonsolidasi mengenai relawan pemenangan Ganjar Pranowo yang sudah terbentuk.
Lebih lanjut, Awiek menegaskan, jika kerja sama politik yang dibangun kedua partai politik tersebut saling memperkuat basis-basis konstituen.
"Kerjasama ini saling memperkuat basis-basis konstituen kedua parpol yang berasal dari kultur berbeda. PDIP berlatarbelakang nasionalis, sementara PPP Islam. Sehingga bangunan kerjasama Nasionalis - Islam ini saling melengkapi," pungkasnya.