Lirik Lagu Selamat Hari Waisak dan Link Download Gratis

Kamis, 25 Mei 2023 | 16:36 WIB
Lirik Lagu Selamat Hari Waisak dan Link Download Gratis
Ilustrasi buddha - Lirik Lagu Selamat Hari Waisak dan Link Download Gratis (pixabay)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menjadi negara yang memiliki budaya dan suku bangsa yang beragam, Indonesia memiliki banyak sekali lagu-laguan rohani dari berbagai agama. Terkini yang banyak dicari adalah lirik lagu Selamat Hari Waisak, dan link downloadnya karena  sebentar lagi akan tiba perayaan hari raya Waisak di Indonesia.

Lagu Selamat Hari Waisak sendiri ditulis oleh Darmadi Tjahjadi, serta diproduksi oleh Namaste Music Indonesia. Untuk selengkapnya pada lirik lagu dan link download, Anda bisa cermati di bagian berikutnya dari artikel ini.

Lirik Lagu Selamat Hari Waisak

Selamat Hari Waisak

Baca Juga: Harga Tiket Festival Lampion Waisak 2023 di Candi Borobudur dan Fasilitasnya

Selamat Hari Waisak

Selamat hari suci Waisak semua

Selamat berbahagia

Salam sejahtera

Selamat hari suci Waisak

Baca Juga: Deretan 5 Hotel Terbaik di Dekat Candi Borobudur, Persiapan Liburan Waisak 2023

Selamat selamat bahagia damai tentram sentosa

Damai bahagia dalam Buddha dhamma

Selamat selamat Waisak

Semua kita gembira

Di hari tri suci Waisak

Rangkapkanlah tanganmu

Di depan dadamu

Dan ucapkan semoga berbahagia

Salam dalam dhamma untuk semua

Selamat hari suci Waisak

Lagu ini menjadi salah satu lagu yang cukup populer di kalangan umat Buddha, dan dimainkan dalam rangka menyambut hari raya Waisak di tahun 2023 ini. Cukup banyak sebenarnya sumber yang bisa digunakan untuk mengunduh lagu ini, sebab blog seputar aktivitas dan komunitas umat Buddha juga jumlahnya tidak sedikit dan menyediakan link unduh yang dapat digunakan.

Link Download yang Dapat Digunakan

Salah satu blog yang dapat digunakan sebagai acuan adalah vihara.blogspot.com. Di sana terdapat beberapa lagu agama Buddha yang salah satunya adalah lagu Selamat Hari Waisak. Link yang dapat digunakan adalah pada https://open.spotify.com/track/37WMZpbC4LpBngqiJ3nszA

Link tersebut dapat Anda gunakan untuk mengunduh lagu tersebut menggunakan langkah-langkah yang telah ditentukan dengan Spotify. Platform tersebut adalah salah satu satu platform unduh lagu secara online yang dapat digunakan secara luas oleh banyak orang, termasuk juga Anda yang tengah membaca artikel ini.

Perayaan yang Meriah

Sebenarnya perayaan hari raya Waisak sendiri akan dilaksanakan secara cukup meriah di Candi Borobudur beberapa waktu yang akan datang. Setelah rangkaian perayaan dilakukan, puncaknya akan ditutup dengan Festival Lampion, yang juga dapat diikuti oleh masyarakat secara umum.

Untuk mengikuti Festival Lampion ini Anda hanya perlu mendaftarkan diri, dan membayarkan sejumlah biaya untuk tiket masuk dan lampion yang akan di terbangkan.

Itu tadi lirik lagu Selamat Hari Waisak dan link download yang dapat digunakan. Semoga artikel ini berguna, dan selamat melanjutkan kegiatan Anda!

Kontributor : I Made Rendika Ardian

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI