Suara.com - Bakal calon presiden dari PDI Perjuangan (PDIP) Ganjar Pranowo akan menuju Palembang, Sumatra Selatan pada Sabtu (20/5/2023). Nantinya Ganjar akan melakukan sejumlah konsolidasi internal dengan DPD PDIP Sumsel hingga menemui sejumlah tokoh dan ulama.
Ganjar akan memulai perjalanannya dari Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Sabtu pagi pada 11.10 WIB. Gubenur Jawa Tengah ketika akan berangkat menjadi sasaran swafoto masyarakat.
"Pak boleh foto selfie pak," kata salah satu warga yang menghampiri Ganjar.
"Ayo boleh foto sama rambut putih," kata Ganjar.
"Orang mana?," tanya Ganjar.
"Saya orang Magelang," jawab warga tersebut.
"Magelang Jawa Timur?," balas kelakar Ganjar. Kemudian warga tersebut menegaskan jika dirinya merupakan warga Magelang, Jawa Tengah.
"Oh udah ganti? Jawa Tengah toh hehe," jawab Ganjar lagi sambil tersenyum.

Ganjar sendiri nantinya tiba di Palembang tepatnya di Bandara Bandara Internasional Sultan Mahmud Badaruddin II pukul 12.10 WIB.
Baca Juga: Dapat Dukungan Capres 2024 dari Relawan Gibran, Prabowo: Gak Nyangka!
Ganjar langsung bertolak ke Kantor DPD PDIP Sumsel. Nantinya bacapres PDIP itu akan melakukan konsolidasi internal dengan para kader partai berlambang banteng tersebut.