Doa Qunut Imam Latin dan Artinya yang Dibaca saat Sholat Subuh Berjamaah

Selasa, 16 Mei 2023 | 11:31 WIB
Doa Qunut Imam Latin dan Artinya yang Dibaca saat Sholat Subuh Berjamaah
Ilustrasi sholat, Doa Qunut Imam Latin dan Artinya yang Dibaca saat Sholat Subuh Berjamaah (Pexels)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bacaan doa qunut imam berbeda dengan bacaan yang dibaca oleh makmum maupun saat sholat subuh sendiri.

Sebagian mazhab mewajibkan seorang Muslim untuk membaca doa qunut ketika mendirikan sholat subuh.

Namun perlu diperhatikan ada kalimat yang berbeda dalam doa qunut yang dibaca saat sholat subuh berjamaah maupun sholat subuh sendirian di rumah.

Doa Qunut Imam

Baca Juga: Doa Setelah Sholat Lima Waktu Lengkap dengan Urutan Dzikirnya

Untuk memudahkan, berikut ini bacaan doa qunut imam yang dapat dibaca oleh imam ketika memimpin sholat subuh berjamaah.

"Allahummahdinaa fii man hadaiit, wa aafinii fii man aafaiit, wa tawallanii fi man tawallaiit, wa baarik lii fiimaa a'thaiit. Wa qinii syarra maa qadhaiit. Fa innaka taqdhii wa laa yuqdhaa 'alaik. Innahu laa yadzillu maw waalaiit.

Wa laa ya'izzu man 'aadaiit. Tabaarakta rabbanaa wa ta'alait. Fa lakal-hamdu 'alaa maa qadhaiit, Astaghfiruka wa atuubu ilaik wa shallallahu 'ala sayyidina muhammadin nabiyyil ummuyyi wa 'alaa aalihii wa shahbihii wa sallam."

Artinya: "Ya Allah keberadaanlah kami sebagaimana yang telah Anda berikan petunjuk. Berilah kesehatan kepada kami sebagaimana yang telah Anda berikan kesehatan.

Peliharalah kami sebagaimana orang-orang yang telah Engkau lindungi. Berikanlah berkah kepada kami atas apa yang telah engkau berikan.Selamatkanlah kami dengan kasihmu dari bahaya kejahatan yang telah kamu berikan. engkaulah yang menghukum dan tidak dihukum. Tidak hina orang yang Anda pemimpin.

Baca Juga: Lengkap! Ini Niat dan Bacaan Sholat dari Awal sampai Akhir

Tidak mulia orang yang engkau musuhi. Maha Suci Engkau wahai Tuhan kami dan Maha Tinggi Engkau. BagiMu segala pujian di atas apa yang Engkau tentukan.Kami memohon ampun kepada-Mu dan bertaubat kepada-Mu. Semoga Allah melimpahkan rahmat dan karunia atas junjungan kami Nabi Muhammad SAW, keluarga, dan para sahabatnya".

Perbedaan Doa Qunut Imam dan Makmum

Doa qunut berisi doa dan pujian. Meski demikian ada perbedaan antara doa qunut imam dan doa qunut makmum atau yang dibaca ketika sholat subuh sendiri.

Ada perubahan lafaz untuk penyesuaian kata ganti orang, dalam bahasa arab disebut dhamir. Hal ini yang menyebabkan adanya perbedaan bacaan doa qunut subuh sendiri dan doa qunut subuh berjamaah yang dibaca oleh imam.

Hukum Doa Qunut

Dalam Mazhab Syafi’i, doa qunut tergolong sebagai sunnah ab’ad yaitu jika tidak dilakukan maka tidak membatalkan sholat, tapi dianjurkan untuk menggantinya dengan sujud sahwi.

Hal ini sesuai dengan yang dijelaskan dalam kitab al-Fiqh ala Madzahib al-Arba’ah tentang sujud sahwi:

“Yang dimaksud dengan sujud sahwi adalah sujud yang dilakukan untuk memperbaiki kekurangan, meskipun kekurangan tersebut dilakukan secara sengaja. Seperti meninggalkan tasyahud awal atau qunut dengan sengaja.”

Demikian bacaan doa qunut imam yang dibaca saat sholat subuh berjamaah.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI