Suara.com - Habib Bahar bin Smith dikabarkan terluka pada bagian perutnya. Namun pihak kepolisian belum bisa memastikan penyebab daripada luka tersebut.
Kabid Humas Polda Jawa Barat Kombes Ibrahim Tompo menyebut Polres Bogor hingga kekinian masih menunggu hasil visum.
"Ada luka di sekitar perut, namun hasil visum belum keluar. Sehingga kami belum bisa menginfokan lebih lanjut terkait kondisi dan penyebab luka tersebut," kata Tompo kepada wartawan, Senin (15/5/2023).
Kasus tersebut, kata Tompo, tengah dalam penanganan Polres Bogor. Habib Bahar sebelumnya melaporkan kejadian ini ke Polsek Kemang pada Jumat (12/5/2023) sekitar pukul 21.45 WIB.
Baca Juga: Habib Bahar Ditembak Orang Tak Dikenal, Polisi Bentuk Tim Cari Pelaku
"Laporan polisi Nomor: LP/--/B/V/2023/SPKT/POLSEK KEMANG/POLRES BOGOR/POLDA JABAR. Dilaporkan di Polsek Kemang, Polres Bogor, pada hari Jumat 12 Mei 2023, sekitar pukul 21.45 WIB," ungkapnya.
Olah TKP
Sebelumnya Kapolres AKBP Iman Imanuddin mengaku telah membentuk tim untuk melakukan penyelidikan terkait peristiwa dugaan penembakan tersebut. Tim tersebut bahkan telah melakukan olah tempat kejadian perkara atau TKP.
"Kami sudah olah TKP," katanya.
Selanjutnya, ujar Iman, tim berencana memeriksa sejumlah saksi yang ada di lokasi saat kejadian.
Baca Juga: BREAKING NEWS! Habib Bahar Bin Smith Ditembak OTK, Polisi Selidiki
"Akan meminta keterangan terhadap saksi-saksi yang mengetahui kejadian tersebut," ujarnya.
Kondisi Terkini
Dihubungi terpisah, kuasa hukum Habib Bahar, Ichwan Tuankotta mengungkap kliennya dalam kondisi sehat. Kekinian Habib Bahar pun sedang berada di rumah.
"Habib sehat di rumah," ungkapnya.
Hanya saja Ichwan enggan menjawab saat ditanya terkait kronologi peristiwa ini. Ia berdalih akan menyampaikannya nanti pada waktu yang tepat.
"Nanti pada waktu kita akan memberikan informasi ke pihak media," pungkasnya.