Suara.com - Media sosial diramaikan dengan unggahan akun Tiktok @nohoax33 yang mengklaim Perdana Menteri (PM) Kamboja, Hun Sen ngamuk dan mengancam menghapus cabor sepak bola di SEA Games 2023.
Berdasarkan penelusuran Redaksi Suara.com, unggahan tersebut diduga kuat adalah klaim yang salah. Selain itu, potongan video yang diunggah oleh akun nohoax33 tersebut merupakan video pidato Perdana Menteri dalam Debat Umum PBB, Sesi ke-76 yang diunggah oleh akun Youtube resmi PBB alias United Nations.
Bila dilihat sekilas, nampak potongan video unggahan akun nohoax33 di-crop dari Youtube PBB dan diberikan terjemah yang mengklaim kemarahan dari Hun Sen terkait kekalahan Timnas Kamboja saat melawan Timnas Indonesia di lanjutan cabor sepakbola SEA Games 2023.
Sebelumnya, viral diwartakan akun Tiktok nohoax33 yang menyebut bahwa PM KAmboja marah besar karena Timnas negaranya tidak lolos semifinal.
Baca Juga: CEK FAKTA: Siap Perang! Habib Rizieq Kirim Pasukan untuk Lawan KKB Papua Pimpinan Egianus Kogoya
"Saya malu! Pemerintah sudah keluar biaya banyak. Tapi, kalian tetap saja tidak lolos! Hapus saja ini (cabor sepak bola)," kata Hun Sen dalam klaim akun Tiktok itu.
Sebagai informasi, saat ini Kamboja dipastikan tidak lolos ke semifinal SEA Games 2023 karena menelan dua kekalahan di fase grup. Sementara, Timnas Indonesia akan bertemu dengan Thailand di laga final.