Suara.com - Jumlah korban meninggal dunia pada insiden tergulingnya bus di objek wisata Guci Tegal Jawa Tengah bertambah menjadi dua orang. Korban meninggal dunia bernama Ibin Mukorobin (55).
Mendiang merupakan warga Paku Jaya Serpong Utara. Wali Kota Tangerang Selatan Benyamin Davnie mengatakan kalau Ibin meninggal dunia pada Senin (8/5/2023) pukul 02.15 WIB.
Sebelum dinyatakan meninggal dunia, mendiang Ibin sempat mendapatkan perawatan intensif dari RSUD dr. Soeselo Slawi Tegal.
"Di sana almarhum telah mendapatkan perawatan intensif dari dokter yang ada di sana karena mendapatkan cedera serius," ujar Wali Kota Tangerang Selatan Benyamin Davnie di Tangerang, Senin.
Baca Juga: CEK FAKTA: Innalillahi, Pengacara Kondang Hotman Paris Meninggal Dunia, Benarkah?
Benyamin menyebut kalau jenazah sudah diantarkan ke kediamannya.
"Saya turut berbelasungkawa atas meninggalnya Bapak Ibin, semoga amal ibadah beliau diterima di sisi Allah," ucapnya.
Sementara itu, korban pertama yang meninggal atas nama Maja (60 tahun) telah dimakamkan pada Minggu malam di Pondok Serut, Paku Jaya Serpong Utara.
"Kami menyampaikan turut berbelasungkawa yang sedalam-dalamnya untuk korban. Mari kita mendoakan bersama untuk almarhum agar diterima segala amal ibadahnya," kata Wakil Wali Kota Tangerang Selatan Pilar Saga Ichsan. [ANTARA]
Baca Juga: Kabar Duka, Mantan Personel Pecas Ndahe Burhanudin Latif Meninggal Dunia