Sepak Terjang Stefanus Roy Hening, Pengacara Lukas Enembe yang Ikut jadi Tersangka

Kamis, 04 Mei 2023 | 16:47 WIB
Sepak Terjang Stefanus Roy Hening, Pengacara Lukas Enembe yang Ikut jadi Tersangka
Pengacara Lukas Enembe - Sepak Terjang Stefanus Roy Hening, Pengacara Lukas Enembe yang Ikut jadi Tersangka [Youtube: Kompas TV]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Posisi tersebut membuatnya harus pergi ke Jakarta pada 1992. Ia pun meniti karir sebagai Pengacara di Jakarta bahkan dengan menjual vespa sang ayah. Stefanus Roy Rening juga pernah memimpin Partai Kasih Demokrasi Indonesia.

Berkaitan dengan prestasinya, Stefanus Roy Rening pernah mendapatkan penghargaan atas pengabdiannya. Stefanus Roy Rening memperoleh penghargaan sebagai tokoh pemikir hukum oleh Perkumpulan Wartawan Media Kristiani (PERWAMKI).

Selama menjadi pengacara, Stefanus Roy Rening pernah mempertaruhkan diri dalam kasus fabianus Tibo, Marianus Riwu, dan Dominggu da Silva yang dikenakan sanksi pidana mati atas pembunuhan dan penganiayaan serta perusakan tiga desa di Podo.

Akhirnya, Roy berhasil membebaskan ketiganya karena berkeyakinan bahwa ketiga orang tersebut tidak bersalah berdasarkan bukti-bukti.

Kontributor : Annisa Fianni Sisma

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI