Ganjar Disebut Sebagai Tokoh yang Paling Mampu Melanjutkan Kerja Presiden Jokowi

Iwan Supriyatna Suara.Com
Selasa, 02 Mei 2023 | 10:14 WIB
Ganjar Disebut Sebagai Tokoh yang Paling Mampu Melanjutkan Kerja Presiden Jokowi
Presiden Jokowi berbincang dengan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. (Kris - Biro Pers Sekretariat Presiden)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Lembaga survei Indikator Politik Indonesia merilis hasil survei terbaru terkait elektabilitas capres 2024.

Dalam survei yang dilakukan pada 11-17 April itu, responden ditanyakan tentang tokoh mana yang paling mampu melanjutkan kinerja pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Hasilnya, Ganjar Pranowo berada di posisi teratas dengan dukungan sebesar 33,2 persen.

“Kami tanya, di antara nama berikut mana yang paling mampu melanjutkan kerja pemerintahan Jokowi, hasilnya ada tiga nama teratas,” ujar peneliti utama Indikator Burhanuddin Muhtadi saat menyampaikan paparan hasil survei, ditulis Selasa (2/5/2023).

Baca Juga: Megawati Minta Sabar Soal Cawapres Ganjar Pranowo hingga Singgung Deg-Degan: Mungkin Merenung Dulu

Di bawah Ganjar, ada Prabowo Subianto dengan dukungan sebesar 30,4 persen.

Menurut Burhanuddin, selisih suara antara Ganjar dan Prabowo itu juga merefleksikan elektabilitas keduanya.

Lalu ada Anies Baswedan dengan suara sebesar 21,5 persen. Kemudian ada Erick Thohir dengan suara 1,8 persen.

Selanjutnya Airlangga Hartarto sebesar 1,7 persen, Puan Maharani 1,2 persen, Muhaimin Iskandar 0,3 persen, dan tidak menjawab 9,7 persen.

Adapun survei tersebut dilakukan pada 11-17 April 2023 terhadap 1.220 responden.

Baca Juga: PPP Klaim Pencapresan Ganjar Pranowo Bersatunya Ideologi Nasionalisme dan Islam

Survei dilakukan dengan cara wawancara tatap muka oleh pewawancara yang terlatih.

Pemilihan sampel dilakukan dengan metode multistage random sampling.

Adapun margin of error survei sekitar 2,9 persen dengan tingkat kepercayaan 95 persen.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI