Tema Hari Pendidikan Nasional 2023 dan Logonya

Rifan Aditya Suara.Com
Selasa, 02 Mei 2023 | 09:22 WIB
Tema Hari Pendidikan Nasional 2023 dan Logonya
Upacara Hardiknas di di SD Inpres Panaikang II/1 Makassar, Jumat, 13 Mei 2022. [Foto : Istimewa] - tema Hari Pendidikan Nasional 2023
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Hari ini 2 Mei 2023 adalah peringatan Hari Pendidikan Nasional atau yang dikenal dengan Hardiknas. Tahukah kalian apa tema Hari Pendidikan Nasional 2023?

Jika belu tahu tema Hari Pendidikan Nasional 2023, silahkan simak penjelasannya berikut. Selain itu jangan lupa download logo Hardiknas 2023 kali ini.

Logo Hari Pendidikan Nasional 2023 ini dapat dijadikan pelengkap dalam poster, twibbon atau gambar ucapan selamat Hardiknas.

Tema Hari Pendidikan Nasional 2023

Baca Juga: Contoh Naskah Pidato Hari Pendidikan Nasional tentang Pentingnya Pendidikan Bagi Masa Depan

Menurut Pedoman Peringatan Hari Pendidikan Nasional 2023 yang telah dikeluarkan Kemendikbud, bulan diperingatinya Hardiknas 2023 akan disahkan sebagai bulan Merdeka Belajar.

Sementara Hari Pendidikan Nasional 2023 akan mengusung tema “Bergerak Bersama Semarakkan Merdeka Belajar”.

Berdasarkan tema yang diangkat tersebut, terdapat sebuah cita-cita untuk bergerak dan membuat perubahan besar. Dengan begitu, semarak dalam Merdeka Belajar yang merupakan program dari pendidikan dapat segera terwujud.

Tema Hari Pendidikan Nasional 2023 juga masih mengedepankan program inti pemerintah dalam memajukan pendidikan Indonesia yaitu melalui Merdeka Belajar.

Logo Hari Pendidikan Nasional 2023

Baca Juga: 15 Ucapan Selamat Hari Pendidikan Bahasa Inggris, Siap Dipasang di Medsos!

Melalui situs resminya, Kemendikbudristek telah menerbitkan Pedoman Peringatan Hari Pendidikan Nasional 2023 dengan nomor 12811/MPK.A/TU.02.03/2023.

Didalamnya tercantum sejumlah ketentuan yang harus diperhatikan terkait pelaksanaan upacara Hardiknas 2023 tahun ini.

Selain itu, juga telah ada penetapan tema serta logo peringatan Hardiknas 2023. Kemdikbudristek pun telah merilis logo Hardiknas 2023 yang dapat diunduh oleh masyarakat secara gratis.

https://www.kemdikbud.go.id/main/blog/2023/04/pedoman-peringatan-hari-pendidikan-nasional-tahun-2023 

Logo Hari Pendidikan Nasional 2023 ini mempunyai kemiripan dengan logo yang digunakan di tahun-tahun sebelumnya. Perbedaan hanya terletak pada penulisan tahunnya saja. Adapun komponen logonya meliputi bintang, pena, dan juga keceriaan.

Setiap komponen dalam logo ini mempunyai arti filosofi tersendiri. Seperti bintang artinya semangat, pena yakni simbol pendidikan, sementara keceriaan menggambarkan antusiasme masyarakat yang tinggi.

Sejarah Hari Pendidikan Nasional

Hari Pendidikan Nasional atau Hardiknas tidak lepas dari peran penting Ki Hadjar Dewantara. Tanggal lahir Bapak Pendidikan Nasional, yaitu 2 Mei, diambil menjadi Hardiknas.

Ki Hajar Dewantara menjadi sosok pahlawan nasional yang memperjuangkan hak-hak pribumi dan kemerdekaan nasional Indonesia. Terutama dalam bidang pendidikan.

Beberapa tulisan Ki Hadjar Dewantara sebagian besar adalah bentuk kritiknya terhadap dunia pendidikan di Indonesia. Salah satu yang terkenal yaitu pendidikan yang tidak merata dan hanya dapat diakses oleh orang-orang kaya dan keturunan Belanda saja.

Ki Hadjar Dewantara menjadi penggagas berdirinya Taman Siswa yang ada di Yogyakarta. Semboyan dari pria kelahiran 26 April 1959 yang hingga saat ini masih tersohor di dunia pendidikan yakni “Ing ngarso sung Tulodo, Ing madya mangun karso, Tut wuri handayani”.

Selain itu, Ki Hadjar Dewantara pernah berprofesi sebagai seorang jurnalis di sejumlah surat kabar. Di tahun 1908, mantan Menteri Pengajaran Indonesia ke-1 tersebut menjadi bagian dari pergerakan Boedi Oetomo. Kemudian ia keluar dan membentuk organisasi sendiri yang bernama Indische Partij (IP).

Seperti itulah sedikit penjelasan sejarah Hardiknas yang tidak bisa lepas dari sosok Ki Hadjar Dewantara. Sekarang kalian juga sudah tahu tema Hari Pendidikan Nasional 2023 dan logonya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI