Suara.com - Usai perayaan libur lebaran, bulan Mei 2023 akan diawali tanggal merah sebagai peringatan hari buruh. Selain itu, akan ada juga beberapa hari libur nasional yang telah diatur dalam Perubahan Keputusan Bersama (SKB) 3 Menteri pada 29 Maret 2023 lalu.
Daftar hari libur bulan Mei 2023
Berdasarkan SKB 3 Menteri, pada bulan Mei 2023 ini akan ada dua hari libur Nasional, berikut adalah daftarnya.
- 1 Mei 2023, Senin: Hari Buruh Internasional
- 18 Mei 2023, Kamis: Kenaikan Isa Al Masih
Lebih lanjut, berikut adalah daftar libur nasional sepanjang 2023 yang juga telah tertuang dalam SKB 3 Menteri.
Baca Juga: Hari Terakhir Cuti Bersama Lebaran 2023 dan Puncak Arus Balik
- 1 Januari 2023, Minggu: Tahun Baru 2023 Masehi
- 22 Januari 2023, Minggu: Tahun Baru Imlek 2574 Kongzili
- 18 Februari 2023, Sabtu: Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW
- 22 Maret 2023, Rabu: Hari Suci Nyepi Tahun Baru Saka 1945
- 7 April 2023, Jumat: Wafat Isa Al Masih
- 22-23 April 2023, Sabtu–Minggu: Hari Raya Idul Fitri 1444 H
- 1 Mei 2023, Senin: Hari Buruh Internasional
- 18 Mei 2023, Kamis: Kenaikan Isa Al Masih
- 1 Juni 2923, Kamis : Hari Lahir Pancasila
- 4 Juni 2023, Minggu: Hari Raya Waisak 2567 BE
- 29 Juni 2023, Kamis: hari Raya Idul Adha 1444 H
- 9 Juli 2023, Rabu: Tahun Baru Islam 14445 H
- 17 Agustus 2023, Kamis: Hari Kemerdekaan RI
- 28 September 2023, Kamis: Maulid Nabi Muhammad SAW
- 25 Desember 2023, Senin: Hari Raya Natal.
Berdasarkan aturan tersebut, maka masih ada sisa sembilan hari libur nasional dari bulan Mei hingga akhir tahun 2023.
Daftar hari libur (cuti bersama) 2023
Selain hari libur nasional, cuti bersama juga menjadi salah satu keputusan tanggal merah yang ditetapkan pada SKB 3 Menteri.
Berikut adalah daftar hari libur (cuti bersama) di tahun 2023
- 23 Januari 2023, Senin: Tahun Baru Imlek 2574 Kongzili
- 23 Maret 2023, Kamis: Hari Suci Nyepi Tahun Baru Saka 1945
- 19, 20, 21, 24, dan 24 April 2023, Rabu, Kamis, Jumat, Senin, dan Selasa: Hari Raya Idul Fitri 1444 H
- 2 Juni 2023, Jumat: Hari Raya Waisak
- 26 Desember 2023, Selasa: Hari Raya Natal.
Dengan demikian terlihat bahwa di bulan Mei ini tidak ada cuti bersama yang akan Anda dapatkan. Meski begitu, aturan cuti bersama di setiap tempat bekerja mungkin berbeda.
Baca Juga: CATAT! Perubahan Hari Kerja, Jam Kerja dan Jam Masuk PNS Usai Cuti Bersama Idul Fitri 2023
Demikian informasi mengenai daftar hari libur dan cuti bersama sepanjang bulan Mei dan tahun 2023, semoga membantu!
Kontributor : Hillary Sekar Pawestri