Hari Terakhir Cuti Bersama Lebaran 2023 dan Puncak Arus Balik

Rifan Aditya Suara.Com
Selasa, 25 April 2023 | 11:00 WIB
Hari Terakhir Cuti Bersama Lebaran 2023 dan Puncak Arus Balik
Ilustrasi kalender. (Pixabay/tigerlily713) - cuti bersama lebaran 2023
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Lebaran 2023 sudah berlalu dan cuti bersama pun segera berakhir. Hari terakhir cuti bersama Lebaran 2023 sudah resmi ditetapkan oleh pemerintah, pada 19-25 April 2023. Bagaimana ketetapan itu dibuat? Cek informasi hari terakhir cuti bersama lebaran 2023 di bawah ini. 

Jadwal hari terakhir cuti bersama lebaran 2023 diubah oleh 3 Menteri. Keputusan perubahan itu ditandatangani oleh Menteri PANRB, Menteri Ketenagakerjaan, dan Menteri Agama. Berdasarkan ketentuan yang baru tersebut, maka hari terakhir cuti bersama Lebaran 2023 adalah hari Selasa tanggal 25 April 2023.

Itu karena jadwal cuti bersama lebaran 2023 yang semula tanggal 21, 24, 25 dan 26 April 2023 telah diubah menjadi tanggal 19, 20, 21, 24, dan 25 April 2023. Berdasarkan peraturan yang baru ini terlihat kalau cuti bersama dimulai lebih awal sehingga juga berakhir lebih awal. 

Arus Balik

Baca Juga: Arus Balik Mudik Kemungkinan Setelah 25 April, Korlantas Siapkan Rekayasa Lalu Lintas:Perhatikan Rambu One Way

Setelah menghabiskan waktu lebaran di kampung halaman, ini saatnya kembali ke perantauan. Jika kamu termasuk orang yang akan kembali ke perantauan, perhatikan apa saja yang harus dipersiapkan untuk menghadapi arus balik. Salah satunya adalah mengikuti aturan pemberlakuan one way dan contraflow. 

Pemberlakuan rekayasa lalu lintas ini bertujuan untuk meminimalisir terjadinya kemacetan. Rekayasa lalu lintas one way diterapkan mulai dari KM 414 Kalikangkung hingga Tol Cipali. Sedangkan rekayasa lalu lintas contraflow diberlakukan di KM 72 sampai Tol Jakarta-Cikampek KM 47.

Jadwal pemberlakuannya adalah sebagai berikut:
24 April 2023
- Km 72 - Km 47: pukul 14.00 WIB-24.00 WIB 
- Km 414 - Km 72: pukul 14.00 WIB-24.00 WIB 

25-26 April 2023 
- Km 72 - Km 47: pukul 08.00 WIB-24.00 WIB 
Km 414 - Km 72: pukul 14.00 WIB-24.00 WIB

29 April 2023 
- Km 72 - Km 47: 14.00 WIB-24.00 WIB 
- KM 414 - Km 72: pukul 14.00 WIB-24.00 WIB 

Baca Juga: Pakai Mobil Pribadi saat Arus Balik Mudik Lebaran, Perhatikan Beban Mesti Seimbang Antara Sisi Kanan dan Kiri Kendaraan

30 April 
- Km 72 - Km 47: 14.00 WIB-24.00 WIB 
- Km 414 - Km 72: pukul 14.00 WIB-24.00 WIB

Penerapan rekayasa lalu lintas tersebut diatas disesuaikan dengan lonjakan mobilitas arus balik. Lonjakan arus balik terpantau terjadi di Gerbang Tol (GT) Banyumanik, selama tiga jam berturut-turut mencapai 3.455 kendaraan per jam.

Selain itu, terpantau di GT Tol Kalikangkung, kenaikan kendaraan mencapai 2.440 per jam. Kemudian, pantauan di Gerbang Tol Cikatama, Kalihurip, dan kalitama kenaikan kendaraan mencapai 7.511 per jam. 

Demikian informasi hari terakhir cuti bersama lebaran 2023. Puncak arus balik kemungkinan akan terjadi pada 30 April 2023. Pastikan perjalanan Anda berjalan aman dengan mempersiapkan perjalanan balik ke perantauan sebaik mungkin. 

Kontributor : Mutaya Saroh

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI