5 Fakta Sholat Id Berujung Tawuran di Makassar, Warga Bawa Busur dan Parang

Minggu, 23 April 2023 | 14:07 WIB
5 Fakta Sholat Id Berujung Tawuran di Makassar, Warga Bawa Busur dan Parang
Ilustrasi tawuran - 5 Fakta Sholat Id Berujung Tawuran di Makassar, Warga Bawa Busur dan Parang (Antara)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Perayaan Idul Fitri yang biasanya disambut  dengan suka cita berbanding terbalik bagi warga yang berada di Makassar, Sulawesi Selat. Dua kelompok warga di Jalan Abu Bakar Lambogo, Makassar, Sulawesi Selatan terlibat saling serang dengan menggunakan anak panah dan juga batu.

Akibat dari kejadian tersebut, satu orang dilarikan ke rumah sakit setelah ia terkena tebasan parang dan juga anak panah.

Berikut 5 fakta sholat Id yang berujung tawuran di Makassar tersebut:

1. Kronologi Kejadian Sholat Id Berujung Tawuran di Makassar

Baca Juga: Lebaran 2023, Taman Margasatwa Ragunan Jadi Salah Satu Tujuan Favorit di Jakarta, Lalu-Lintas Terpantau Padat

Berdasarkan keterangan dari saksi bernama Wahyu (18), mulanya ia bersama dengan korban baru saja tiba di rumahnya. Namun, secara tiba-tiba sekelompok pemuda datang ke rumah korban dan langsung mengeluarkan parang dan kemudian menebasnya di bagian perut.

Saya sama korban, cuman berdua di rumahnya, banyak orang dari dalam lorong keluar sambil membawa busur dan parang. Korban diparangi di bagian perut," kata Wahyu di lokasi kejadian, Sabtu (22/4).

2. Pembalasan Hingga Tawuran

Akibat dari kejadian tersebut, keluarga dan rekan korban kemudian langsung melakukan aksi balasan sehingga terjadi tawuran antar-kelompok. Kepala Satuan Sabhara Polrestabes Makassar AKBP Baharuddin menyebut bahwa kasus tawuran sudah ditangani oleh pihak Polsek untuk kemudian diungkap pelaku serta motif yang melatarbelakangi pelaku.

3. Balap Liar Turut Terjadi

Baca Juga: Mahalini Ikut Rayakan Lebaran Bareng Rizky Febian, Netizen: Gek Lini Inget Mebakti Jumah

Tak hanya tawuran, aksi balap liar juga kembali terjadi setelah Salat Idul Fitri. Akibat dari aksi tersebut, lima kendaraan pelaku disita oleh pihak kepolisian. Awalnya, ratusan orang yang memadati Jalan Veteran Selatan kemudian menutup jalan untuk melakukan aksi balapan liar. Akibatnya warga yang semula akan melakukan aktifitas terhalang dan juga merasa resah dengan adanya aksi tersebut.

4. Balap Liar Dibubarkan Pihak Kepolisian

Kepolisian yang mendapat informasi terkait dengan balap liar tersebut langsung bergerak menuju lokasi dan langsung membubarkan aksi balapan liar tersebut.

Setelah berhasil dibubarkan, pelaku kembali beraksi di Jalan Veteran Utara sehingga para petugas melakukan penindakan.

"Kita mendapatkan informasi dari masyarakat bahwa di Jalan Veteran Selatan hingga Veteran Utara terjadi balapan liar," kata Kasat Sabhara Polrestabes Makassar AKBP Baharuddin, Sabtu (22/4).

5. Sepeda Motor Diamankan Pihak Kepolisian

Pihak kepolisian dikabarkan berhasil membubarkan balapan liar dan mengamankan sejumlah kendaraan motor yang digunakan dalam balapan tersebut. Baharuddin menyebut pihaknya langsung melimpahkan kasus ini ke Satuan Lalulintas (Satlantas) Polrestabes Makassar untuk kemudian diberikan sanksi tilang.

Kontributor : Syifa Khoerunnisa

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI