Suara.com - Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan atau Zulhas mengatakan Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) yang beranggotakan PAN, Golkar dan PPP segera menggelar pertemuan pasca PDIP mendeklarasikan Ganjar Pranowo sebagai calon presiden (capres).
"Memang kami memang sehabis ini akan ada pertemuan KIB," ujar Zulhas kepada wartawan di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat, Sabtu (22/4/2023).
Zulhas menyebut pertemuan itu akan dilaksanakan beberapa hari ke depan. Tak lupa, Zulhas turut mengucapkan selamat atas ditunjuknya Ganjar sebagai capres PDIP.
"Rencananya waktu dekat ini, satu dua hari ke depan. Ya, kita ucapkan selamat kepada Pak Ganjar, saya tahu dan saya mengenalnya baik beliau pemimpin yang merakyat," ungkapnya.
Baca Juga: FX Rudi Beri Pesan Kepada Ganjar Pranowo : Jangan Malu Jadi Petugas Partai
Sebagai Informasi, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo resmi diusung maju sebagai capres dari PDIP. Hal itu disampaikan langsung oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dalam rapat DPP PDIP ke-140 di Istana Batu Tulis, Bogor.
"Menetapkan saudara Ganjar Pranowo sekarang Gubernur Jawa Tengah sebagai kader dan petugas partai untuk ditingkatkan penugasannya sebagai calon presiden Republik Indonesia dari PDIP," ujar Megawati dalam siaran akun YouTube PDIP, Jumat (21/4/2023).