Detik-detik 'Mencekam' Anak Gibran Bertandang ke Kandang Gajah: La Lembah Kabur, Jan Ethes Pasrah Dicium

Ruth Meliana Suara.Com
Kamis, 20 April 2023 | 09:52 WIB
Detik-detik 'Mencekam' Anak Gibran Bertandang ke Kandang Gajah: La Lembah Kabur, Jan Ethes Pasrah Dicium
Momen Wali Kota Surakarta Gibran Dicium Bapak-bapak [Ist]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gibran Rakabuming Raka baru-baru ini berlibur bersama kedua anaknya, Jan Ethes dan Lembah Manah ke Solo Safari. Di sana, Wali Kota Solo itu mengajak dua buah hatinya wisata edukasi dengan melihat berbagai hewan yang ada di kebun binatang.

Namun ada satu momen yang cukup membuat Gibran panas dingin. Ini saat Jan Ethes dan Lembah Manah mengunjungi pertunjukan gajah di dekat kandang.

Dua cucu Presiden Jokowi itu tidak cuma duduk di kursi penonton. Keduanya ternyata berani maju di pertunjukan itu, dan menanti kedatangan gajah keluar dari kandangnya.

Sementara itu Gibran duduk di kursi penonton sambil melihat aksi berani Jan Ethes dan Lembah Manah. Situasi itu sendiri diakui Gibran terasa cukup mencekam, mengingat kedua anaknya yang masih kecil sebentar lagi bakal didekati gajah.

"Cukup mencekam saudara-saudara," tulis Gibran dalam akun Twitter, seperti dikutip Suara.com, Kamis (20/4/2023).

Dalam video, terlihat Jan Ethes tampak menggemaskan dengan tas teddy bear di punggungnya. Jan Ethes terlihat mendekap Lembah Manah yang berada di depannya untuk menyambut kedatangan Gajah.

Sementara itu, pemandu kebun binatang mempersiapkan Jan Ethes dan Lembah Manah untuk menyambut kedatangan gajah. Pemandu itu meminta Jan Ethes merentangkan kedua tangannya.

Sedangkan Lembah Manah yang masih belum cukup memahami perintah itu, hanya berdiri dengan diam. Akhirnya, pemandu kebun binatang itu pun mulai memberikan aba-aba dan seekor gajah pun dilepaskan dari kandang.

Keluarnya gajah itu untuk pertama kali membuat Lembah Manah kaget dan ketakutan. Ia langsung kabar ke belakang menuju tempat duduk sang ayah. Melihat itu, Gibran pun berlari menyongsong Lembah Manah, serta memeluk dan menggendong putrinya yang merasa takut.

Baca Juga: Mangkunegaran Disebut Antek PKI Perjuangan, Gibran Tak Terima: Tolong Jangan Fitnah

Respons berbeda ditunjukkan oleh Jan Ethes. Ia awalnya sempat bingung melihat adiknya kabur dan sempat menengok ke belakang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI