Niat Sholat Gerhana Matahari 20 April 2023 dan Waktu Pelaksanaannya

Rifan Aditya Suara.Com
Kamis, 20 April 2023 | 08:00 WIB
Niat Sholat Gerhana Matahari 20 April 2023 dan Waktu Pelaksanaannya
Ilustrasi niat sholat gerhana Matahari 20 April. (Unsplash/Bimbingan Islam)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sesaat lagi, kita akan menyaksikan fenomena alam yang cukup langka dan esempatan ini bisa dimanfaatkan oleh umat Islam untuk melaksanakan sholat gerhana. Berikut niat sholat gerhana matahari 20 April 2023, lengkap dengan waktu pelaksanaannya.

Merangkum berbagai sumber, sholat gerhana hukumnya adalah sunnah dan hal ini juga dianjurkan oleh Kementerian Agama karena fenomena tersebut bisa disaksikan di sebagian wilayah di Indonesia.

Apa Itu Gerhana Matahari Hibrida?

Gerhana yang akan terjadi 20 April 2023 mendatang adalah gerhana matahari hibrida di mana terjadi dua gerhana dalam waktu bersamaan, yaitu gerhana matahari total dan gerhana matahari cincin.

Baca Juga: Panduan Lengkap Tata Cara dan Niat Sholat Gerhana Matahari di Rumah 20 April 2023

Gerhana matahari hibrida bisa dilihat dari Indonesia karena garis lintasannya melewati beberapa wilayah di Tanah Air, tapi tak semua dari dua fnomena itu bisa disaksikan dari Indonesia.

Masyarakat hanya bisa melihat gerhana matahari total dan gerhana matahari sebagian di kesempatan itu dan terpaksa melewatkan gerhana matahari cincin karena tak bisa diamati dari Tanah Air.

Niat Sholat Gerhana Matahari 20 April 2023

Dari Al Mughiroh bin Syu`bah, Rasulullah shallallahu `alaihi wasallam bersabda:

”Matahari dan bulan adalah dua tanda di antara tanda-tanda kekuasaan Allah. Kedua gerhana tersebut tidak terjadi karena kematian atau lahirnya seseorang."

Baca Juga: Apakah Melihat Gerhana Matahari Bikin Mata Buta? Simak Dulu Penjelasan Ilmiahnya

Dengan demikian, anjuran untuk sholat gerhana murni dilakukan karena Allah atas kebesaranNya, bukan menyembah bulan atau matahari itu sendiri.

Berikut ini niat sholat gerhana yang dirangkum dari berbagai sumber.

"Ushalli sunnatan-likhusuufi-syamsi imaaman/makmuman lillali ta'ala".

Artinya: "Saya niat salat sunnah gerhana matahari sebagai imam atau makmum karena Allah SWT".

Kapan Sholat Gerhana?

Jika munculnya gerhana adalah setelah Ashar, sholat gerhana boleh dilaksanakan meskipun waktu tersebut terlarang untuk sholat. Berikut dalil yang menyertainya:

”Jika kalian melihat kedua gerhana matahari dan bulan, berdoalah pada Allah, lalu sholatlah hingga gerhana tersebut hilang (berakhir).”

Seperti yang dijelaskan dalam hadist di atas, sholat gerhana dapat dikerjakan kapan saja, selama gerhananya masih terlihat, termasuk di waktu-waktu terlarang untuk sholat.

Demikian penjelasan tentang niat sholat gerhana matahari 20 April 2023. Semoga tulisan ini bermanfaat.

Kontributor : Rima Suliastini

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI