Suara.com - Jelang Idul Fitri 2023, masyarakat akan mendapatkan bansos dari Kemensos (Kementrian Sosial). Lantas, bagaimana cara cek bansos Kemensos 2023 secara online? Berikut ini ulasannya.
Diketahui, bansos Kemensos ini diberikan guna membantu ekonomi masyarakat Tanah Air yang kurang mampu. Bansos jelang Idul Fitri ini juga diberikan guna menekan inflasi pangan jelang Idul Fitri 1444 H.
Untuk bansos Idul Fitri 2023 ini, nantinya penerima manfaat akan diberikan bantuan 10 kg beras dari pemerintah yang disalurkan melalui lembaga.
Untuk pemberian bansos Kemensos mengacu pada DTKS (Data Terpadu Kesejahteraan Sosial) yang setiap bulannya diperbarui. Adapun bansos Kemensos ini memiliki tiga program utama yaitu seperti berikut ini:
Baca Juga: Bansos Sembako dan PKH Regional 6 Pos Indonesia Makassar Tuntas Sebelum Lebaran 2023
1. Program PKH (Program Keluarga Harapan)
2. BPNT (Bantuan Pangan non-Tunai)
3. PBI JK (Program Bantuan Iuran Jaminan Kesehatan Nasional).
Dalam program bansos Kemensos 2023 ini, Pemerintah setidaknya menargetkan untuk KPM PKH 10 juta, KPN BPNTb18,8 juta, dan PBI JK 96,8 juta.
Lantas, bagaimana cara cek bansos Kemensos 2023 secara online? Untuk selengkapnya, berikut ini ulasannya yang dilansir dari situs resmi Kemensos.
Cara Cek Bansos Kemensos 2023 Secara Online
1. Pertama-tama, buka laman https://cekbansos.kemensos.go.id/
Baca Juga: Mensos Sebut 1.876 Orang Memilih Berhenti Menerima Bansos secara Sukarela
2. Lalu, isi wilayah penerima manfaat seperti provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, dan desa/kelurahan
3. Kemudian, masukkan nama lengkap penerima manfaat sesuai KTP (Kartu Tanda Penduduk)
4. Selanjutnya, isi kode captcha
5. Berikutnya, klik "Cari Data"
6. Setelah itu, akan muncul nama penerima manfaat sesuai wilayah yang diinput.
Jika nama kamu terdaftar sebagai penerima manfaat, maka akan muncul informasi program bansos yang akan kamu terima. Namun, jika nama kamu tidak terdaftar, maka akan muncul pemberitahuan "Tidak Terdapat Peserta/PM".
Sebagai informasi tambahan, untuk bisa mendapat bansos Kemensos daftar DTKS Kemensos terlebih dulu. Pendaftaran bisa dilakukan secara online melalui Aplikasi Cek Bansos di https://play.google.com/store/apps/details?id=id.go.kemensos.pelaporan
Melalui Aplikasi Cek Bansos, kamu juga bisa cek daftar penerima bansos Kemensos PKH atau BPNT. Selain melalui aplikasi Cek Bansos, cek penerima bansos juga bisa melalui link cekbansos.kemensos.go.id yang mana caranya sudah disebutkan di atas.
Demikian ulasan mengenai cara cek bansos Kemensos 2023 secara online lengkap dengan link pendaftarannya yang menarik untuk diketahui. Semoga bermanfaat!
Kontributor : Ulil Azmi