Cara Tukar Uang Baru di Bank untuk Lebaran 2023

Aulia Hafisa Suara.Com
Senin, 10 April 2023 | 04:13 WIB
Cara Tukar Uang Baru di Bank untuk Lebaran 2023
Ilustrasi uang - Cara menukar uang di Bank (Shira Kayato/Pixabay)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Setiap bank memiliki cara tukar uang baru di sank sehingga sebagai nasabah kita yang harus belajar menyesuaikan diri, kapan waktu yang tepat dan bagaimana caranya. Bank di Indonesia seperti Bank Rakyat Indonesia (BRI), Bank Mandiri, dan Bank Nasional Indonesia (BNI) membuka layanan tukar uang baru. 

Sebentar lagi hari raya Idul Fitri akan tiba, biasanya kita membutuhkan uang receh, nominal Rp2.000-Rp10.000 untuk memberikan uang saku kepada keponakan. Akan sulit jika mengumpulkan satu demi satu uang rupiah, lebih mudah jika menukarkan uang ke Bank secara langsung untuk mendapatkan nilai mata uang yang dibutuhkan. Jika kamu belum tahu bagaimana cara menukar uang baru, silahkan simak tata caranya dari masing-masing Bank di bawah ini. 

1. Cara tukar uang di Bank BRI

Msyarakat bisa menukarkan uang pada 27 Maret sampai 20 April 2023. Caranya dengan datang ke kantor cabang terdekat. Selain di kantor cabang terdekat, bisa juga menukar uang melalui kas keliling dan mobil ATM di rest area KM 57 Jakarta-Cikampek periode 15-19 April 2023. 

Baca Juga: 30 Ucapan Selamat Idul Fitri 1444 H Islami, Bagikan di WhatsApp, Facebook, dan Instagram

2. Cara tukar uang di Bank Mandiri

Penukaran uang di Bank Mandiri bisa dilakukan pada 27 Maret sampai 18 April, pukul 10.00 WIB sampai selesai. Kamu bisa datang ke kantor cabang terdekat dan perlu diingat bahwa setiap harinya, setiap kantor cabang Bank Mandiri melakukan pembatasan 100  orang per hari untuk melakukan penukaran.

3. Cara tukar uang di Bank BNI

Penukaran uang di Bank BNI bisa dilakukan maksimal sampai tanggal 18 April 2023. Kita bisa menukar uang di kantor cabang BNI di setiap daerah. Hal yang perlu diperhatikan adalah adanya nilai maksimal untuk penukaran yakni sebesar Rp3,8 juta per orang. 

Syarat menukar uang di bank

Baca Juga: Ramp Check di Kota Bandung Digelar H-7 Lebaran 2023, Ini Lokasinya!

- Melakukan penukaran uang di tanggal, lokasi, dan waktu yang sudah ditetapkan
- Menyertakan bukti pemesanan 
- Membawa uang rupiah yang mau ditukar dan sudah dikemas dengan baik supaya tidak merepotkan bagian penukaran 
- Uang yang ditukar harus disusun searah, dipisahkan dari uang yang sudah tidak layak edar.
- Pengemasan uang tidak menggunakan selotip, perekat, lakban, maupun steples.
- Bawa kartu identitas
- Bawa kartu ATM dan buku tabungan dari masing-masing bank 
- Konfirmasikan kuota penukaran uang baru di bank yang Anda datangi.

Demikian itu informasi cara tukar uang baru di Bank.

Kontributor : Mutaya Saroh

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI