Mudik Gratis 2023 Pelni ke Batam, Syarat Mudah! Cek Ketentuan dan Cara Daftarnya

Rifan Aditya Suara.Com
Rabu, 05 April 2023 | 14:17 WIB
Mudik Gratis 2023 Pelni ke Batam, Syarat Mudah! Cek Ketentuan dan Cara Daftarnya
Ilustrasi Kapal Pelni (Website Pelni) - Mudik Gratis 2023 Pelni ke Batam Syaratnya Mudah! Cek Ketentuan dan Cara Daftarnya
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Program mudik gratis BUMN tahun 2023 ini mash terus berjalan, seperti yang baru-baru ini dibuka oleh Pelni (PT Pelayaran Nasional Indonesia). Mudik gratis 2023 Pelni digelar dengan beberapa kota tujuan yang tentunya menggunakan moda transportasi kapal laut.

Terbaru, program mudik gratis 2023 Pelni dibuka untuk masyarakat Jakarta yang hendak pulang kampung ke Batam. PT Pelni bakal mengangkut pemudik secara cuma-cuma menggunakan kapal KM Dorolonda.

Namun untuk menjadi peserta mudik gratis Pelni ini tentu saja, pemudik hari memenuhi beberapa syarat yang mudah. Untu lebih jelasnya, simak penjelasan berikut.

Jadwal Mudik Gratis 2023 Pelni

Baca Juga: DIBUKA! Mudik Gratis PLN 2023 Tahap 2, Syarat Mudah Cukup Bawa KTP dan KK

  • Berangkat: 16 April 2023
  • Asal: Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta
  • Tujuan: Pelabuhan Batu Ampar, Batam
  • Jadwal pendaftaran: 28 Maret - 10 April 2023

Syarat Mudik Gratis 2023 Pelni

Dikutip dari situs daftar.mudikbersamabumn.id, terdapat sejumlah syarat dan dokumen yang wajib dipenuhi oleh peserta mudik gratis Pelni, yaitu:

  • Kartu Identitas berisi NIK (dapat menggunakan KTP/KIA/KK)
  • Memiliki aplikasi PELNI mobile
  • Hanya bisa mendaftarkan maksimal 5 orang (termasuk Pendaftar)
  • Sudah vaksin ke 3 (booster I) dan memiliki sertifikatnya
  • Bayi/anak-anak wajib didaftarkan sebagai Peserta Mudik (tidak terdapat usia minimal)

Cara Daftar Mudik Gratis 2023 Pelni

  1. Buka link pendaftaran di https://daftar.mudikbersamabumn.id 
  2. Pilih "Kapal Laut"
  3. Isi kota tujuan dengan Batam dan kota asal Jakarta
  4. Klik "Daftar" dan lengkapi form pendaftaran
  5. Setelah melakukan pendaftaran, peserta wajib upload dokumen pada link berikut: https://bit.ly/Form-Kelengkapan-Dokumen-Calon-Pemudik (dokumen wajib diupload sebelum tanggal 11 April 2023)
  6. Calon pemudik yang telah melakukan verifikasi, dimohon agar dapat bergabung ke grup Whatsapp untuk info selanjutnya melalui link berikut https://chat.whatsapp.com/DEIxdqUU5ErHVyvb6cF53r 
  7. Setelah Calon Pemudik mendapatkan kode booking(akan dikirimkan melalui sms ke nomor pendaftar)
  8. Pengiriman kode booking pemudik akan dikirimkan melalui sms blast (mohon dipastikan agar nomor yang diisikan saat pendaftaran adalah nomor aktif)
  9. Dimohon datang 6 jam sebelum waktu keberangkatan kapal

Seperti itulah cara pendaftaran mudik gratis 2023 Pelni menggunakan kapal laut. Segeralah mendaftar, jangan sampai kehabisan kuota.

Baca Juga: Daftar Jalur Titik Krusial yang Berpotensi Padat Saat Mudik Lebaran

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI