Memang dikabarkan pencairan akan dimulai pada tanggal 4 April mendatang. Namun demikian pencairan secara menyeluruh tetap akan bertahap, sesuai dengan kemampuan lembaga dan institusi masing-masing.
Selain THR lebaran ASN 2023 besok cair, ada pula kabar lain yang memberitakan mengenai pencairan gaji ke-13. pencairan ini rencananya akan dilakukan pada bulan Juni mendatang.
Itu tadi sekilas mengenai kabar THR lebaran ASN 2023 besok cair dan beberapa informasi pelengkap lainnya. Semoga menjadi artikel yang berguna, dan selamat melanjutkan aktivitas Anda berikutnya!
Kontributor : I Made Rendika Ardian