CEK FAKTA: Doa Rakyat Terkabul, Benarkah Nasib SBY Berakhir Mengenaskan?

Ruth Meliana Suara.Com
Sabtu, 01 April 2023 | 21:34 WIB
CEK FAKTA: Doa Rakyat Terkabul, Benarkah Nasib SBY Berakhir Mengenaskan?
CEK FAKTA: Doa Rakyat Terkabul, Benarkah Nasib SBY Berakhir Mengenaskan? [Turnbackhoax.id]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Beredar narasi nasib Presiden Republik Indonesia keenam, Susilo Bambang Yudhoyono, berakhir mengenaskan berkat terkabulnya doa rakyat.

Narasi tersebut dibagikan oleh akun YouTube bernama Seputar Istana pada Selasa, 25 Maret 2023. Akun ini membagikan video yang berisi hasil editan kumpulan cuplikan video.

Dalam narasinya, akun ini menyebut bahwa apa yang benar-benar ditunggu rakyat akhirnya terkabul. Yang dimaksud adalah doa masyarakat, di mana nasib ayah Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) disebut berakhir mengenaskan.

Adapun narasi yang dibagikan oleh akun Seputar Istana sebagai berikut:

Baca Juga: CEK FAKTA TERBARU ! BreakingNews, Terlibat Korupsi 146 M Anies, Novel Baswedan Dipanggil Paksa KPK

"AKHIRNYA!! YANG DI TUNGGU² BENAR TERJADI, DO’A RAKYAT TERKABUL NASIB SBY BERAKHIR MENGENASKAN"

Lantas benarkah narasi itu?

PENJELASAN

Berdasarkan penelusuran Turnbackhoax.id -- jaringan Suara.com, narasi nasib mantan Presiden RI SBY berakhir mengenaskan adalah kabar tidak benar.

Faktanya, isi video sama sekali tidak memberikan bukti maupun informasi valid terkait nasib SBY saat ini yang mengenaskan. Sebaliknya, video itu berisi kumpulan editan video yang sudah diberi narasi menyesatkan.

Baca Juga: Hokky Caraka Bongkar Rencana Presiden Jokowi Terkait Nasib Timnas U-20

Potongan video pertama terbukti identik dengan video milik akun YouTube Retno Dumilah Prolansia Layangan yang diunggah pada 3 Juni 2022 silam. Akun ini membagikan video perjalanan SBY saat sedang mudik Lebaran ke Pacitan, Jawa Timur.

Judul video tersebut adalah “SBY Sehat Selalu, Mudik Ke Pacitan Lalu Mampir Makan Mie Jowo Di Semarang”.

Sementara itu, video kedua identik dengan video milik akun YouTube resmi Sekretariat Kabinet RI yang diunggah pada 21 Maret 2021. Akun kepresidenan itu membagikan video tersebut dengan judul “Keterangan Pers Presiden Jokowi Usai Resmikan Papua Youth Creative Hub, Jayapura, Selasa (21/3)”.

Sementara itu, video lain yang diambil oleh akun YouTube Seputar Istana berisi tentang video kunjungan SBY dan Jokowi ke berbagai kegiatan berbeda.

Adapun semua potongan itu sama sekali tidak berkaitan dengan judul yang ditampilkan, di mana nasib SBY berakhir mengenaskan.

KESIMPULAN

Dari penjelasan di atas, maka narasi doa rakyat terkabul sehingga nasib mantan Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono berakhir mengenaskan adalah hoaks.

Narasi tersebut masuk ke dalam kategori konten yang menyesatkan, atau misleading content.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI