Memanas! Massa GEBRAK Lempar Balok Kayu, Botol hingga Batu ke Arah Gedung DPR

Selasa, 14 Maret 2023 | 17:11 WIB
Memanas! Massa GEBRAK Lempar Balok Kayu, Botol hingga Batu ke Arah Gedung DPR
Aksi penolakan pengesahan Perppu Cipta Kerja (Ciptaker) yang digelar oleh Gerakan Aksi Buruh Bersama Rakyat (GEBRAK) di depan gedung DPR RI, Senayan, Jakarta Pusat, semakin memanas sore ini. (Suara.com/Rakha)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Setiba di gerbang DPR, massa langsung membongkar paksa kawat berduri. Proses pembongkaran kawat berduri itu kira-kira memakan waktu sekitar 10 menit.

Aksi penolakan pengesahan Perppu Cipta Kerja (Ciptaker) yang digelar oleh Gerakan Aksi Buruh Bersama Rakyat (GEBRAK) di depan gedung DPR RI, Senayan, Jakarta Pusat, semakin memanas sore ini. (Suara.com/Rakha)
Aksi penolakan pengesahan Perppu Cipta Kerja (Ciptaker) yang digelar oleh Gerakan Aksi Buruh Bersama Rakyat (GEBRAK) di depan gedung DPR RI, Senayan, Jakarta Pusat, semakin memanas sore ini. (Suara.com/Rakha)

Usai kawat berduri berhasil dicopot, peserta aksi bersorak sambil bertepuk tangan. Selepasnya, massa memang spanduk raksasa di gerbang DPR bertuliskan 'Cabut Perppu Tipu-tipu'.

Barisan di lokasi terpantau sekitar 200 keter mengular di Jalan Gatot Subroto. Arus lalu lintas di depan Gedung DPR RI saat ini sudah dilakukan rekayasa.

Para pengendara pun dialihkan melintas di jalur Bus TransJakarta. Kepadatan kendaraan terjadi dari arah Senayan di Jalan Gatot Subroto menuju arah Palmerah, Jakarta Barat.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI