CEK FAKTA: Demokrat Tolak Deklarasi Anies Bikin NasDem dan PKS Meradang, Benarkah?

Selasa, 14 Maret 2023 | 08:27 WIB
CEK FAKTA: Demokrat Tolak Deklarasi Anies Bikin NasDem dan PKS Meradang, Benarkah?
CEK FAKTA: Demokrat Tolak Deklarasi Anies Bikin NasDem dan PKS Meradang, Benarkah? [Facebook]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Beredar narasi yang mengklaim Partai Demokrat menolak deklarasi Anies Baswedan sebagai bakal calon presiden yang sudah lebih dulu diusung oleh Partai NasDem.

Narasi itu diunggah oleh akun Facebook dengan nama pengguna Desa Konohe pada 28 Februari 2023 lalu. Akun ini mengunggah video dengan menyertakan narasi seolah-olah Demokrat menolak deklarasi Anies sebagai capres hingga membuat NasDem dan PKS meradang.

Seperti diketahui, Demokrat, NasDem, dan PKS tergabung dalam Koalisi Perubahan yang mengusung mantan Gubernur DKI Anies Baswedan maju sebagai capres di Pilpres 2024 mendatang.

Adapun narasi yang dibagikan sebagai berikut.

"DEMOKRAT TOLAK DEKLARASI ANIES, HINGGA MEMBUAT NASDEM DAN PKS MERADANG..!"

CEK FAKTA: Demokrat Tolak Deklarasi Anies Bikin NasDem dan PKS Meradang, Benarkah? [Facebook]
CEK FAKTA: Demokrat Tolak Deklarasi Anies Bikin NasDem dan PKS Meradang, Benarkah? [Facebook]

Lantas, benarkah klaim tersebut?

PENJELASAN

Berdasarkan penelusuran Turnbackhoax.id -- jaringan Suara.com, klaim yang menyebutkan Demokrat tolak deklarasi Anies itu tidak benar.

Faktanya, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyatakan keputusannya untuk mendukung Anies Baswedan. Keputusan itu ditetapkan melalui rapat Majelis Tinggi Partai yang berwenang menetapkan calon presiden dan calon wakil presiden yang akan diusung.

Baca Juga: CEK FAKTA: Amanda Manopo Berduka, Dikabarkan Mengalami Kecelakaan Hebat di Tol, Benarkah?

KESIMPULAN

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI