6 Amalan Malam Nisfu Syaban 2023 Sayang Dilewatkan, Salah Satunya Baca Surat Yasin

Rifan Aditya Suara.Com
Senin, 06 Maret 2023 | 21:30 WIB
6 Amalan Malam Nisfu Syaban 2023 Sayang Dilewatkan, Salah Satunya Baca Surat Yasin
Ilustrasi amalan malam nisfu syaban 2023 (Freepik)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bulan Syaban merupakan pertanda bahwa bulan Ramadan semakin dekat. Di antara malam bulan Syaban ada satu malam yang penuh berkah yaitu malam Nisfu Syaban. Terdapat amalan malam Nisfu Syaban yang sayang dilewatkan.

Apa saja amalan malam Nisfu Syaban 2023? Salah satunya adalah dengan membaca surat Yasin. Selain itu apa lagi? Simak penjelasannya berikut.

Amalan malam Nisfu syaban

Melansir dari laman Bali Kemenag, berikut adalah amalan-amalan Sunnah yang dapat dilakukan di malam Nisfu Syaban.

Baca Juga: Doa Malam Nisfu Syaban yang Benar, Baca 7 Maret 2023

1. Memperbanyak doa sejak matahari terbenam

Berikut adalah salah satu doa yang bisa Anda panjatkan di malam Nisfu Syaban

Allahumma ya dzal manni wa la yumannu ‘alaik, ya dzal jalali wal ikram, ya dzat thawli wal in’am, la ilaha illa anta zhahral lajin wa jaral mustajirin wa ma’manal kha’ifin.

Allahumma in kunta katabani indaka fi ummil kitabi syaqiyyan aw mahruman aw muqtaran alaya fir rizqi, famullahumma fi umil kitabi syaqawati wa hirmani waqtitara rizqi waktbuni ‘indaka sa’idan marzuqan muwaffaqan lil khairat. Fa innaka qulta wa qawlukal haqq fi kitabikal munzal’ala lisani nabiyyikal mursal “yamhullahu ma yasya’u wa yutsbitu, wa’indahu ummul kitab” wa shallalahu’ala sayyidina muhammad wa ala alihi wa shahbihi wa sallama walhamdu lillahi rabbil’alamin.

Artinya:

Baca Juga: Bacaan Doa Malam Nisfu Syaban yang Benar, Lanjut Baca Yasin 3 Kali

“Wahai Tuhanku yang maha pemberi, engkau tidak diberi. Wahai Tuhanku pemilik kebesaran dan kemuliaan. Wahai Tuhan pemberi segala kekayaan serta segala nikmat. Tiada tuhan selain Engkau, kekuatan orang-orang yang minta pertolongan, lindungan orang-orang yang mencari perlindungan, dan tempat aman bagi orang-orang yang takut.

Tuhanku, jika Engkau mencatatku di sisi-Mu pada Lauh Mahfuzh sebagai orang sial, celaka, atau orang yang sempit rezeki, maka hapuskanlah di Lauh Mahfuzh kecelakaan, kesialan, dan sempitnya rezekiku. Catatlah aku di sisi-Mu sebagai orang yang mujur, murah rezeki, dan taufiq untuk berbuat kebaikan karena Engkau telah berkata–sementara perkataan-Mu adalah benar–di kitabmu yang diturunkan melalui ucapan oleh Rasul utusan-Mu, ‘Allah menghapus dan menetapkan apa yang Ia kehendaki. Di sisi-Nya Lauh Mahfuzh.’ Semoga Allah memberikan shalawat kepada Sayyidina Muhammad SAW dan keluarga beserta para sahabatnya. Segala puji bagi Allah SWT.” (Kitab Maslakul Akyar, 78-80)

2. Memperbanyak baca istighfar

Malam Nisfu Syaban merupakan salah satu malam di mana Allah membuka pengampunan untuk seluruh umatnya, kecuali mereka yang munafik dan musrik. Oleh karena itu, membaca istighfar sangat disarankan saat malam Nisfu Syaban.

Dalam kitab Ithmi’nanul Qulub, Sayyid Muhammad bin Alawi menegakan bahwa istighfar merupakan salah satu amalan utama yang baik untuk diamalkan umat Islam. Khususnya di waktu-waktu istimewa seperti Nisfu Syaban.

3. Memperbanyak baca syahadat

Dua kalimat syahadat merupakan kalimat suci yang dapat dibaca berulang kali, termasuk di malam Nisfu Syaban.

Hal ini sebagaimana yang disampaikan Sayyid Muhammad bin Alami dalam kitab Ithmi’nanul Qulub Bidzikri ‘Allamil Ghuyub seperti berikut.

“Seyogianya, seorang muslim bisa mengisi waktu yang penuh dengan berkah dan keutamaan dengan membaca dua kalimat syahadat, La ilaha illallah Muhammadur Rasulullah, terkhusus di bulan Syanban dan malam pertengahannya”

4. Membaca surat yasin setelah maghrib

Amalan malam Nisfu Syaban yang bisa Anda lakukan selanjutnya adalah dengan membaca surat yasin sebanyak tiga kali setelah salat Maghrib. Doa ini dipanjatkan untuk meminta keberkahan umur, kesehatan, harta, dan ketetapan iman.

Bacaan pertama, niatkan untuk diberikan panjang umur oleh Allah. Sementara itu, bacaan kedua niatkan untuk dijauhkan dari segala bala dan diberi limpahan rezeki yang berkah.

Sedangkan untuk bacaan ketiga, niatkan untuk tidak bergantung hidupnya dengan orang lain dan diberi khusnul khatimah.

5. Melakukan shalat sunnah

Tahajjud, hajat, dan witir adalah salat sunnah yang bisa Anda lakukan di malam Nisfu Syaban.

Anda bisa melaksanakan salat sunnah sebanyak dua rakaat. Selain di malam hari, salat sunnah juga bisa didirikan setelah salat fardhu.

6. Puasa

Amalan puasa untuk malam Nisfu Syaban bisa Anda lakukan pada tanggal 8 maret 2023.

Berikut adalah niat untuk melaksanakannya.

Nawaitu shauma sya/bana lillahi ta’ala.

Artinya:

“Saya niat berpuasa Sya’ban karena Allat ya’ala”

Sekian penjelasan beberapa amalan malam Nisfu Syaban 2023 yang bisa dikerjakan oleh umat Islam. 

Kontributor : Hillary Sekar Pawestri

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI