Suara.com - Bulan Syaban adalah salah satu bulan yang dimuliakan sehingga banyak amalan yang bisa dilakukan umat Islam, salah satunya berpuasa. Berikut niat dan doa buka puasa Nisfu Syaban.
Disebutkan bahwa Rasulullah SAW kerap melakukan puasa di bulan Syaban dan memperbanyak ibadah di bulan ini. Dalam hal ini, Syeikh Nawawi al-Bantani dalam kitab Nihayatul Zein mengungkap:
"Puasa Syaban (disunahkan) karena Rasulullah SAW menyukai puasa pada bulan itu. Siapa yang puasa Syaban, dia akan memperoleh syafaat Rasulullah SAW di hari akhirat kelak."
Merangkum NU Online, bagi kita yang ingin berpuasa Sya‘ban di siang hari namun lupa membaca niat puasa di malam hari maka boleh membaca niat puasa Syaban saat itu juga.
Baca Juga: 25 Ucapan Malam Nisfu Syaban 2023 untuk Rekan Kerja dan Atasan
Membaca niat di malam hari adalah kewajiban kala berpuasa wajib sedangkan untuk puasa sunah, niat boleh dilakukan siang hari selama belum melakukan hal yang bisa membatalkan puasa seperti makan dan minum.
Niat Puasa Nisfu Syaban
Berikut niat puasa syaban di malam hari:
"Nawaitu shauma ghadin ‘an adaa’i sunnati Sya‘bana lillaahi ta‘aalaa."
Artinya, “Aku berniat puasa sunah Sya‘ban esok hari karena Allah SWT."
Sedangkan ini adalah niat puasa syaban di siang hari:
Baca Juga: Kumpulan Doa Malam Nisfu Sya'ban 2023 Lengkap: Memohon Keberkahan dan Ampunan dari Allah SWT
"Nawaitu shauma haadzal yaumi ‘an adaa’i sunnati Sya‘bana lillaahi ta‘aalaa."
Artinya, “Aku berniat puasa sunah Sya‘ban hari ini karena Allah SWT."
"Allaahumma laka shumtu wa 'alaa rizqika afthartu dzahaba-dh-dhama'u wabtalatil 'urûqu wa tsabatal ajru insyaa-allaah ta'aalaa"
Artinya: "Wahai Allah, untuk-Mu aku berpuasa, atas rezeki-Mu juga aku berbuka. Telah sirna rasa dahaga, urat-urat telah basah, dan (semoga) pahala telah ditetapkan, insyaaallah."
Selain doa buka puasa Nisfu Syaban di atas, ada juga doa lainnya yang umum dibaca oleh umat muslim di tanah air. Berikut tulisan latin, lengkap dengan artinya.
"Allahumma lakasumtu wabika aamantu wa'alaa rizqika afthortu birohmatika yaa arhamar roohimiin."
Artinya: "Ya Allah karena-Mu aku berpuasa, dengan-Mu aku beriman, kepada-Mu aku berserah dan dengan rezeki-Mu aku berbuka (puasa), dengan rahmat-Mu, Ya Allah Tuhan Maha Pengasih."
Demikian informasi tentang niat dan doa buka puasa Nisfu Syaban. Semoga penjelasan ini bermanfaat dan selamat menjalani ibadah puasa syaban 2023.
Kontributor : Rima Suliastini