Keras! 5 Poin Sentilan Presiden Jokowi Soal Pejabat Pamer Harta

Ruth Meliana Suara.Com
Kamis, 02 Maret 2023 | 19:15 WIB
Keras! 5 Poin Sentilan Presiden Jokowi Soal Pejabat Pamer Harta
Presiden Joko Widodo atau Jokowi. [Instagram @jokowi]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Presiden Jokowi mengingatkan reformasi birokrasi harus terus dilakukan. Ia menyebut para pejabat yang memamerkan harta membuat rakyat bisa kecewa.

Ia menyebut bahwa hal yang wajar masyarakat merasa kecewa karena pelayanannya tidak baik, kemudian aparatnya berperilaku jemawa dan pamer kekuasaan serta bersifat hedon.

Turut membaca komentar kekecewaan masyarakat

Dalam kesempatan tersebut, Presiden Jokowi juga mengungkapkan bahwa ia turut membaca komentar kekecewaan masyarakat terhadap pemerintah karena peristiwa yang telah melibatkan Ditjen Pajak sampai dengan Bea-Cukai.

Orang nomor satu di Indonesia ini turut meminta kepada semua sektor, tidak hanya Pajak maupun Bea Cukai, untuk lebih berhati-hati.

Pesan tertibkan bawahan

Dalam kesempatan ini, Presiden Jokowi memerintahkan kepada jajarannya untuk menertibkan bawahan yang kerap memamerkan kekuasaan dan kekayaan. Ia tidak ingin ada lagi pejabat yang memamerkan kekuasaan serta kekayaannya di media sosial.

Terakhir, Presiden Jokowi berharap tidak ada lagi kejadian serupa, agar tidak ada lagi kekecewaan dari masyarakat terkait dengan pamer kekuasaan, pamer kekayaan dan apapun itu yang menunjukkan sifat hedonisme.

Terlebih, Presiden Jokowi menyebut kejadian tersebut hanya akan menimbulkan kecemburuan sosial di masyarakat.

Baca Juga: Soal Pengganti Menpora, Airlangga Hartarto: Itu Kewenangan Presiden

Kontributor : Syifa Khoerunnisa

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI