CEK FAKTA: Benarkah Agama Asli Megawati adalah Buddha Sehingga Kerap Hina Islam?

Ruth Meliana Suara.Com
Kamis, 02 Maret 2023 | 13:24 WIB
CEK FAKTA: Benarkah Agama Asli Megawati adalah Buddha Sehingga Kerap Hina Islam?
CEK FAKTA: Dianggap Kerap Hina Islam, Benarkah Agama Asli Megawati Buddha? (YouTube/Lidah Rakyat)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Beredar fakta Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri disebut memiliki agama asli Buddha. Tak hanya itu, agama asli itu juga dikatakan menjadi alasan Megawati kerap menghina Islam.

Narasi tersebut dibagikan oleh akun YouTube Lidah Rakyat pada Selasa, 28 Februari 2023. Hingga berita ini dipublikasikan, narasi seputar agama asli Megawati itu telah disaksikan mencapai 18 ribu kali.

Akun itu tampak membagikan judul dan thumnnail video yang seolah-olah menarasikan bahwa agama asli Presiden RI ke-5 tersebut adalah Buddha.

Adapun narasi yang dibagikan dalam judul video sebagai berikut:

Baca Juga: Pengadilan Agama Ungkap Aldilla Jelita Resmi Gugat Cerai Indra Bekti

"M£g?wati Beragama Asli Budha?? Pantas Tak Henti Hina Islam, Data Ini Jadi Bukti Saksi??Viral News~"

Sementara narasi dalam thumbnail sebagai berikut:

"FAKTA MENGEJUTKAN !! TERNYATA BERAGAMA ASLI BUDHA PANTAS TAK HENTI HINA ISLAM, SEMUA TERBUKTI SETELAH MELIHAT DATA INI."

Lantas benarkah klaim tersebut?

PENJELASAN

Baca Juga: CEK FAKTA: Beredar Gambar Megawati dan Puan Maharani Bermain Judi Slot, Benarkah?

Berdasarkan penelusuran, beredarnya kabar Megawati memiliki agama asli Buddha dan disebut menjadi alasan kerap menghina agama Islam adalah tidak benar.

Faktanya, isi video yang dibagikan Lidah Rakyat sama sekali tidak membahas agama asli Megawati beragama Buddha. Sebaliknya, isi video membahas terkait tanggapan pegiat media sosial Saeful Zaman.

Tanggapan Saeful itu menyoroti lingkungan Bada Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP). Ia menjelaskan sebelum Megawati menyindir ibu-ibu pengajian, Kepala BPIP Yudian Wahyudi juga pernah membuat pernyataan kontroversial yang menyebut agama sebagai musuh terbesar Pancasila.

Narasi yang ada di dalam isi video itu sendiri mengutip dari artikel Warta Ekonomi yang dipublikasikan pada 21 Februari 2023 lalu. Artikel yang dimaksud berjudul "Ulah Megawati Nyinyir Ibu-ibu Pengajian Disebut Selaras dengan Kepala BPIP yang Sebut Agama Musuh Pancasila: 'Sangat Wajar'"

Sebagai informasi, Megawati sebelumnya sempat mengatakan bahwa dirinya beragama Islam. Ia juga membeberkan dirinya pernah menunaikan ibadah haji dan umrah lebih dari satu kali.

Walau begitu, Ketua Dewan Pengarah Pancasila BRIN itu merasa heran karena kerap dianggap sebagai sosok yang tak Islami. Namun, ia tetap tidak mau ambil pusing dengan tudingan tersebut.

KESIMPULAN

Dari penjelasan di atas, maka narasi Megawati Soekarnoputri ternyata beragama asli Buddha sehingga tidak berhenti menghina agama Islam adalah hoaks.

Kabar tersebut masuk ke dalam kategori misleading content atau konten yang menyesatkan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI