Suara.com - Baru-baru ini, viral di media sosial tentang kebijakan aturan jam masuk sekolah oleh Gubernur NTT yang membuat siswa SMA NTT harus masuk sekolah pukul 5 pagi. Kebijakan tersebut pun menunai pro kronta di kalangan masyarakat.
Bicara tentang aturan jam masuk sekolah, tak sedikit masyarakat yang kemudian membandingkannya dengan aturan jam masuk sekolah pada beberapa negara tetangga seperti Singapura, Malaysia, Vietnam, dan Filipina.
Di Indonesia sendiri, aturan jam masuk sekolah umumnya pukul 07.00 pagi. Lantas, bagaimana aturan jam masuk sekolah di berbagai negara tetangga? Untuk selengkapnya, berikut ini informasi aturan jam masuk sekolah di berbagai negara Asia Tenggara yang dilansir dari suara.com
1. Singapura Pukul 08.30
Salah satu negara di Asia Tenggara yang begitu dekat dengan Negar Indonesia, yaitu Singapura memiliki aturan jam masuk sekolah pukul 08.30 sampai pukul 16.30. Jam masuk sekolah di Singapura mungkin memang sedikit lebih lambat dari Indonesia, namun di Singapura juga terdapat jam tambahan pelajaran atau guru memberikan PR.
2. Malaysia Pukul 07.30
Jika di Indonesia memiliki aturan jam masuk sekolah mulai pukul 07.00 pagi, di Negeri Jiran Malaysia memiliki atuan jam masuk sekolah mulai dari pukul 07.30 sampai 13.00. Bahkan khusus bagi sekolah negara mempunyai atuan jam masuk sekolah lebih singkat.
3. Filipina pukul 07.30
Sama seperti di Malaysia, di Filipina juga memiliki aturan jam masuk sekolah dari pukul 07.30 pagi. Hanya saja durasi jam masuk sekolah di Filipina ini lebih lama yaitu sampai pukul 16.00-17.00 sore.
Baca Juga: Aturan Siswa Masuk Sekolah Jam 5 Pagi Tuai Protes, Publik Minta Terapin ke Gubernur NTT dan Jajaran!
4. Vietnam Ada 2 Shift