Mewek Diborgol, Kronologi Pedagang kopi Starling Tusuk Satpol PP Pakai Gunting di Depan Grand Hyatt

Kamis, 23 Februari 2023 | 15:59 WIB
Mewek Diborgol, Kronologi Pedagang kopi Starling Tusuk Satpol PP Pakai Gunting di Depan Grand Hyatt
Mewek Diborgol, Kronologi Pedagang kopi Starling Tusuk Satpol PP Pakai Gunting di Depan Grand Hyatt (bidik layar)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seorang petugas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) bernama Bagus ditusuk oleh Abdurohman, pedagang kopi keliling 'Starling'.

Penusukan itu terjadi di Jalan MH Thamrin, depan hotel Grand Hyatt, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (25/2/2023) siang tadi. 

Kapolsek Menteng AKBP H Samian mengatakan, peristiwa penusukan ini terjadi saat petugas hendak menertibkan pedagang kopi keliling yang kerap mangkal di Grand Hyatt.

“Kejadian tadi jam 12-an,” kata Samian, saat dikonfirmasi Kamis.

Baca Juga: Nekat Rusak Mobil Dinas Demi Klaim Asuransi, Berapa Gaji Satpol PP?

Akibat tidak terima ditertibkan oleh petugas, kemudian pelaku menusuk petugas Satpol PP dengan menggunakan gunting.

Akibat penusukan itu, Bagus mengalami luka di bagian lengan kiri.

“Iya dilakukan perawatan, pelaku sudah diamankan untuk diambil keterangan,” ucapnya.

Terkait kasus itu, beredar video saat pelaku ditangkap aparat kepolisian.

Berdasar video yang diunggah akun Instagram @merekamjakarta, tampak Abdurohman menangis seperti anak kecil setelah tangannya diborgol petugas.

Baca Juga: Profil Kasatpol PP Padang Panjang Albert Dwitra, Dinonaktifkan Buntut Mobil Dinas Sengaja Dirusak

Dalam video itu juga terlihat petugas Satpol PP bersimbah darah saat hendak dievakuasi ke rumah sakit. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI