Harta Nyaris Samai Sri Mulyani, Kekayaan PNS DJP Rafael Alun Mayoritas Beli Sendiri Dan Hibah, Warisannya Sedikit

Bangun Santoso Suara.Com
Kamis, 23 Februari 2023 | 11:39 WIB
Harta Nyaris Samai Sri Mulyani, Kekayaan PNS DJP Rafael Alun Mayoritas Beli Sendiri Dan Hibah, Warisannya Sedikit
Gedung Kemenkeu (Kemenkeu)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Aset tanah dan bangunan Rafael juga ada di Jakarta Barat.

Rincinya yakni hibah tanpa akta memiliki luas 78/120 meter persegi senilai Rp 1,2 miliar, hasil sendiri dengan luas 324/502 meter persegi seharga Rp 13,5 miliar, dan 766/559 meter persegi dengan nilai Rp 21,9 miliar.

Selanjutnya masih ada tanah dan bangunan di kota yang sama dengan hibah tanpa akta seluas 1369/150 meter persegi bernilai Rp 9,3 miliar dan hasil sendiri dengan luas 300/265 meter persegi dengan nilai sebesar Rp 4,8 miliar.

Terakhir Rafael juga memiliki harta bergerak lainnya sebesar Rp 420 juta, surat berharga Rp 1,5 miliar, kas dan setara kas Rp 1,3 miliar, serta harta lain Rp 419 juta.

Dalam laporannya tak tercatat utang, sehingga total harta kekayaannya mencapai Rp 56 miliar.

Di sisi lain jumlah harta kekayaan Sri Mulyani mencapai Rp 58 miliar, selisih Rp 2 miliar dari milik Rafael.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI