Gaduh Pejabat Artis Mundur: "Ini Panggung Politik, Bukan Hiburan"

Bangun Santoso Suara.Com
Kamis, 23 Februari 2023 | 10:01 WIB
Gaduh Pejabat Artis Mundur: "Ini Panggung Politik, Bukan Hiburan"
Aktor Lucky Hakim saat ditemui di Polres Metro Jakarta Selatan, Rabu (14/10). [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Terkait pengajuan pengunduran diri Lucky Hakim dari posisi sebagai pasangan pejabat pemerintahannya, Nina mengatakan, hal itu merupakan hak politik Lucky. Dirinya menghargai keputusan yang telah dipilih Lucky.

"Bagaimana pun saya menghargai keputusan Pak Lucky Hakim, karena itu hak politik dan hak pribadi untuk pengunduran diri," ucap Nina.
Nina juga menyatakan, akan membangun komunikasi dengan Lucky Hakim pasca-pengajuan mengundurkan diri tersebut.

Karier Politik Lucky Hakim

Diketahui, sebelum menjabat Wabup Indramayu, kariernya tumbuh gemilang sebagai artis, bintang sinetron, iklan hingga tarik suara. Pada 2013 ia menjajal dunia politik dan disorong oleh PAN kala itu sebagai kandidat calon Wali Kota Bekasi 2013-2018 berpasangan dengan Dadang Mulyadi, sayang pasangan ini gagal.

Di 2014, pria kelahiran Cilacap itu maju sebagai calon anggota DPR RI dari PAN dan sukses duduk meraih kursi Senayan. Hingga kemudian pada 2021 ia berpasangan dengan Nina Agustina maju sebagai Bupati dan Wakil Bupati Indramayu dan terpilih.

Apa Kata Pengamat?

Fenomena artis menjadi politisi memang tengah ramai di kancah politik Indonesia. Tak hanya Lucky Hakim, sejumlah artis bahkan sukses meraih karier politik di beberapa daerah. Di antaranya ada Hengky Kurniawan yang kini menjabat Bupati Bandung Barat dan Sahrul Gunawan yang menjabat Wakil Bupati Bandung.

Guru Besar Ilmu Politik dan Keamanan Universitas Padjadjaran Prof Muradi menilai pamor yang dimiliki artis tak dipungkiri menjadi salah satu daya pikat untuk meraup suara, dan itu menurutnya sah-sah saja.

"Ya kalau itu doang (digaet untuk meraup suara) enggak apa-apa tapi dia harus meresapi nilai-nilai, bisa memperkuat basis massa dan sebagainya," kata Prof Muradi saat dihubungi Suara.com pada Selasa (21/2/2023).

Baca Juga: Lucky Hakim Mencak-mencak Mundur Jadi Wabup Disebut Cari Sensasi: Saya Mempunyai Waktu Untuk Pencitraan

Namun Muradi menilai ada dua kekurangan dari seorang artis yang menjadi kepala daerah. Yakni daya tahan dan juga ideologi. Padahal keduanya menurutnya sangat penting bagi politikus.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI